INFO LOKER: Lowongan Kerja Organisasi Kesehatan Dunia WHO Indonesia Juni hingga Juli 2022

- 30 Juni 2022, 07:30 WIB
World Health Organization atau Organisasi Kesehatan Dunia disingkat WHO cabang Indonesia membuka lowongan kerja bulan Juni hingga Juli 2022
World Health Organization atau Organisasi Kesehatan Dunia disingkat WHO cabang Indonesia membuka lowongan kerja bulan Juni hingga Juli 2022 /who.int

KABAR WONOSOBO - World Health Organization atau Organisasi Kesehatan Dunia disingkat WHO cabang Indonesia, merupakan badan kesehatan yang dinaungi oleh PBB untuk mengurusi kesehatan masyarakat dunia membuka lowongan kerja bulan Juni 2022 hingga Juli 2022.

WHO Indonesia sedang meningkatkan kualitas SDM mereka dengan mengadakan pembukaan lowongan kerja Juni 2022 hingga Juli 2022.

Dibukanya lowongan kerja Juni 2022 hingga Juli 2022 dimaksudkan oleh WHO Indonesia untuk menjaring kandidat profesional dibidangnya.

Kandidat tersebut nantinya diharapkan dapat ikut memajukan WHO Indonesia melalui perantara lowongan kerja bulan Juni 2022 hingga Juli 2022 ini.

Berikut adalah posisi jabatan untuk profesional yang saat ini tersedia bagi para pencari kerja yang tertarik untuk mengembangkan karir bersama WHO Indonesia.

Baca Juga: INFO LOKER: Lowongan Kerja Perkebunan PT KPN Corp Plantation Juni hingga Juli 2022

A. Petugas Komunikasi Digital.

Deskripsi Tugas:

  1. Mengembangkan dan mengelola komunikasi online WHO Indonesia (yaitu situs web, Facebook, Twitter, Instagram, Youtube, dan media sosial terkait lainnya) dalam bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia.
  2. Mengelola kampanye digital untuk hari kesehatan WHO dan hari terkait kesehatan PBB.
  3. Mengoptimalkan saluran media sosial WHO sebagai sarana informasi.
  4. Merancang konten media sosial dan situs web.
  5. Membuat, mengedit, dan memproduksi konten video atau foto.
  6. Melakukan fungsi penyiaran dalam berbagai dokumen untuk kepentingan pers.
  7. Mempromosikan identitas perusahaan selama acara eksternal dan internal WHO.

 Baca Juga: INFO LOKER: Lowongan Kerja PT Nestlé Indonesia Juni hingga Juli 2022

Kualifikasi:

  1. Gelar S2 jurusan Komunikasi, Hubungan Masyarakat, Hubungan Internasional, dan Sosial.
  2. Pengalaman minimal 2 tahun dalam bidang komunikasi digital, agen media sosial, komunikasi perusahaan, dan manajemen konten.
  3. Mahir dalam berbagai media.
  4. Mempunyai pengalaman organisasi.
  5. Fasih berbahasa Inggris.
  6. Mampu bekerja dalam tim.
  7. Terbiasa menggunakan aplikasi CMS untuk analisis situs web dan media sosial.
  8. Memiliki keterampilan copywriting dan editorial yang baik.
  9. Bersedia di tempatkan di Jakarta.

Baca Juga: INFO LOKER: Lowongan Kerja Produsen Rokok PT Wismilak Inti Makmur Tbk Juni hingga Juli 2022 

Berhati-hati dengan penipuan yang mengatasnamakan WHO Indonesia.

Seluruh proses rekrutmen tidak dipungut biaya sama sekali.

WHO Indonesia selaku penyelenggara, tidak pernah bekerjasama dengan biro perjalanan atau agensi lainnya.

Hanya kandidat terbaik yang akan dihubungi untuk mengikuti proses seleksi berikutnya.

Bagi pelamar yang berminat untuk mendaftar, silahkan kunjungi website resmi WHO Indonesia.

https://careers.who.int/careersection/ex/jobdetail.ftl?job=2205632&tz=GMT0700&tzname=AsiaBangkok

***

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: WHO Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah