Polisi Akan Investigasi Kontroversi Kemenangan LE SSERAFIM atas Lee Young Woong di Music Bank

- 31 Mei 2022, 22:15 WIB
Polisi akan investigasi kontroversi kemenangan LE SSERAFIM di acara Music Bank
Polisi akan investigasi kontroversi kemenangan LE SSERAFIM di acara Music Bank /Soompi

KABAR WONOSOBO - Polisi akan menginvestigasi kontroversi skor Music Bank yang kontroversial usai LE SSERAFIM kalahkan skor penyanyi Lee Young Woong.

Pada penayangan pada tanggal 13 Mei 2022, Music Bank diterpa kontroversi atas gagalnya Lee Young Woong menduduki posisi pertama bersaing dengan girl group LE SSERAFIM.

Pada penayangan hari tersebut, Lee Young Woong dan LE SSERAFIM keluar sebagai dua kandidat yang memperebutkan posisi pertama di ajang musik tersebut.

Baca Juga: Tagar GaramOut, Seruan agar Kim Garam Keluar dari LE SSERAFIM Semakin Meluas

Namun warganet curiga ketika Lee Young Woong dengan lagunya “If We Ever Meet Again” tidak mendapat skor sama sekali pada kategori penilaian broadcasting.

Sedangkan LE SSERAFIM yang berhasil menduduki peringkat pertama mendapat skor broadcast sebesar 5348 dengan lagunya ‘Fearless’.

Meski Lee Young Woong mendapat skor tinggi pada penampilan digital dan penjualan album, ia tidak berhasil memenangkan posisi pertama karena selisih skor broadcast yang terlampau jauh.

Baca Juga: Netizen Komentari Reaksi Fans LE SSERAFIM yang Bungkam Saat Kim Ga Ram Berpose: Sangat Pintar

Berdasarkan bobot penilaian, Music Bank menentukan skor dengan 60 persen berdasarkan skor digital, 20 persen skor broadcast, 10 persen penilaian panel penonton, 5 persen penjualan fisik album, dan 5 persen skor dari media sosial.

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x