Kim Kardashian Menjadi Bulan-Bulanan Warganet karena Diduga Merusak Gaun Milik Mendiang Marilyn Monroe

- 22 Juni 2022, 15:05 WIB
Kim Kardashian menjadi bulan-bulanan warganet karena diduga merusak gaun milik diva pop Amerika, Marilyn Monroe.
Kim Kardashian menjadi bulan-bulanan warganet karena diduga merusak gaun milik diva pop Amerika, Marilyn Monroe. /Instagram/kimkardashian/

Baca Juga: Pro Kontra Budaya Beberes Setelah Makan yang Disebut Norak oleh Netizen, Ini Penjelasannnya

Pihak Ripley’s mengkonfirmasi bahwa Kim hanya beberapa saat saja menggunakan gaun asli sebelum menggantinya dengan replika di tangga Met Gala.

Dikutip Kabar Wonosobo dari usmagazine, Ripley’s melanjutkan, “Kim tidak pernah mengenakan gaun itu seorang diri. Ia selalu didampingi perwakilan Ripley. Kami selalu memastikan bahwa setiap saat kami merasa gaun itu dalam bahaya atau robek atau kami merasa tidak nyaman tentang apa pun, kami selalu memiliki kewenangan untuk dapat mengatakan bahwa kami tidak akan melanjutkan ini”.

Senada dengan pernyataan Ripley’s, mantan istri Kanye West tersebut juga menyuarakan hal serupa bahwa ia hanya mengenakan gaun tersebut dalam waktu sebentar.

Baca Juga: Woori the Virgin Episode Terakhir: Im Soo Hyang Putuskan Nasib dengan Sung Hoon

Dalam wawancara bersama Kotb dan Guthrie, Kim menegaskan bahwa ia tidak akan merusak gaun yang bernilai sejarah tersebut.

Kim juga mengaku bahwa ia rela menurunkan berat badannya demi bisa menggunakan gaun yang pernah dipakai oleh mendiang Marilyn Monroe tersebut.

Kim Kardashian meminjam gaun Marilyn Monroe pada gelaran Met Gala 2022 yang bertema ‘America: An Anthology of Fashion’.

Kim menganggap Marilyn Monroe adalah sosok ikonik musik pop Amerika sehingga ia memutuskan mengenakan gaun milik mendiang penyanyi kelahiran 1926 tersebut.

Gaun tersebut bernilai sejarah karena menjadi gaun yang dipakai oleh diva pop Amerika pada penampilan publik terakhirnya sebelum meninggal di tahun 1962. ***

Halaman:

Editor: Aliyah Bajrie

Sumber: usmagazine.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah