Didepak dari LE SSERAFIM, Bukti Diduga Kim Ga Ram Adalah Korban Bullying Beredar

- 2 Agustus 2022, 18:11 WIB
Kolase foto - bukti yang disebut jadi dugaan Kim Ga Ram eks-LE SSERAFIM adalah korban bullying beredar di Twitter.
Kolase foto - bukti yang disebut jadi dugaan Kim Ga Ram eks-LE SSERAFIM adalah korban bullying beredar di Twitter. /Instagram/ @lesserafim Twitter/ @oncemimosa/

Baca Juga: Skandal Bullying Tak Kunjung Reda, Kim Ga Ram Tinggalkan LE SSERAFIM

Lima member LE SSERAFIM, yakni Sakura, Kim Chaewon, Yunjin, Eun Chae, dan KAZUHA tampak bersenang-senang mengenakan pakaian yang seragam sembari bermain game. 

“Mereka tampak bahagia,” tulis netizen mengomentari video LE SSERAFIM. 

"Mereka terlihat lega dan seperti semua stres hilang dengan hilangnya Kim Ga Ram."

Baca Juga: LE SSERAFIM Perdana Tampil Tanpa Ga Ram di Majalah

Kim Ga Ram debut bersama LE SSERAFIM pada 2 Mei 2022.

Kabar kurang sedap mengenai dirinya adalah seorang perundung sudah beredar bahkan sebelum Kim Ga Ram resmi debut. 

Sempat vakum dari kegiatan promosi lagu debut LE SSERAFIM, pada 20 Juli 2022 HYBE Label secara resmi menyatakan bahwa kontrak eksklusif Kim Ga Ram dengan agensi telah berakhir. 

Sementara itu, hingga artikel ini diterbitkan, HYBE maupun Source Music belum memberikan pernyataan resmi mengenai hasil akhir penyelidikan dugaan bullying Kim Ga Ram.***

 

Halaman:

Editor: Khaerul Amanah

Sumber: KPop Starz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah