YG Entertainment Kalah Cepat! Jisoo BLACKPINK Ungkap Bakal Rilis Album Solo Tahun 2023

- 31 Desember 2022, 19:30 WIB
Jisoo BLACKPINK jawab pertanyaan BLINK akan debut album solo kapan, benarkah YG Entertainment bakal merilisnya tahun 2023?
Jisoo BLACKPINK jawab pertanyaan BLINK akan debut album solo kapan, benarkah YG Entertainment bakal merilisnya tahun 2023? /Instagram/ @soooyaa_/

KABAR WONOSOBO - Susul Jennie, Rose, dan Lisa yang telah terlebih dahulu rilis album solo, Jisoo BLACKPINK beri kabar terbaru. 

Idol K-pop yang debut di bawah naungan YG Entertainment tersebut menjawab pertanyaan BLINK, nama fandom penggemar BLACKPINK, tentang debut sebagai penyanyi solo.

Lahir pada tahun 1995, Jisoo merupakan member tertua grup yang sempat dirumorkan pindah ke agensi The Black Label. 

Baca Juga: Jangan Jangan Dulu Janganlah Diganggu Biarkan Saja Biar Duduk Dengan Tenang Lirik Lagu Ikan Dalam Kolam

Debut sebagai pemeran utama lewat drama Korea Snowdrop pada tahun 2021 lalu, Jisoo menjadi satu-satunya member BLACKPINK yang belum rilis album solo, bahkan ketika tahun 2023 tinggal menghitung jam. 

Sebelumnya, Jennie menjadi member grup K-pop wanita asuhan YG Entertainment tersebut yang rilis single solo pada tahun 2019. 

Berjudul 'Solo', single yang lantas hits di kalangan BLINK tersebut disusul oleh single album 'R' dari Rose. 

Baca Juga: Mengenal Paus Emeritus, Julukan Khusus Bagi Paus Benediktus XVI yang Meninggal Dunia di Akhir Tahun 2022

Berisi dua lagu, On the Ground dan Gone, Rose menjadi member kedua BLACKPINK yang rilis album solo setelah tertunda dua tahun. 

Di tahun yang sama, 2021, Lisa juga merilis single album dengan dua track, yaitu LALISA dan Money. 

Ditunggu BLINK dengan proyek solo, Jisoo BLACKPINK tak rilis album di tahun yang sama. 

Baca Juga: BREAKING NEWS! Paus Benediktus XVI Meninggal Dunia di Usia 95 Tahun

Namun, bersama Jung Hae In, Jang Seung Jo, hingga Kim Hye Yoon, Jisoo justru debut menjadi pemeran utama drama Korea kontroversional, Snowdrop. 

Jisoo sendiri sempat dikabarkan bakal debut solo sebagai penyanyi soundtrack untuk Snowdrop. 

Kendati demikian, telah diberitakan sebelumnya bahwa idol K-pop yang juga pencipta dua lagu BLACKPINK, Lovesick Girl dan Yeah Yeah Yeah, tersebut menolaknya. 

Baca Juga: Apa yang Terjadi pada Myeong O? Penjelasan Ending The Glory Season 1

Dilansir oleh Kabar Wonosobo melalui laman Clout News, Jisoo BLACKPINK akhirnya memberikan jawaban atas rasa penasaran penggemar. 

Idol K-pop yang hampir menjadi aktris alih-alih member grup asuhan YG Entertainment tersebut menyatakan segera rilis album solo. 

"Tolong nantikan album solo perdana Jisoo pada tahun 2023," tulis Jisoo begitu menjawab pertanyaan BLINK melalui Weverse. 

Baca Juga: 6 Fakta Tomohisa Yamashita Pemeran Kyuma di Alice in Borderland 2, Lulusan Jurusan Bisnis yang Jago Akting

Sebelumnya, berdasarkan wawancara dengan Rolling Stone, anak asuh YG Entertainment tersebut menyatakan musik yang ingin ia rilis secara solo. 

"Saya tidak yakin seberapa ingin saya debut solo. Musik yang saya dengar, yang saya garap, dan yang ingin saya kerjakan, mana yang harus dipilih? Saya mencintai musik dengan banyak instrumen," ungkap Jisoo. 

Baca Juga: 4 Fakta Lim Ji Yeon Pemeran Park Yeon Jin di The Glory, Punya Grup Chat Bareng Suho EXO

"Saya menyukai musik band dan rock yang berbeda. Apa yang diinginkan orang-orang dari saya? Itu benar-benar pertanyaan runyam. Jadi, kepala saya masih agak bingung. Saya masih belum yakin dengan rencana (album) solo tahun ini," pungkas member tertua BLACKPINK tersebut.

YG Entertainment kalah start, hingga artikel ini ditulis, masih belum ada detail mengenai album solo Jisoo BLACKPINK yang disebut bakal rilis tahun 2023 mendatang.***

Editor: Khaerul Amanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x