Son Seok Koo dan Kim Ji Won Jadi Aktor yang Paling Banyak Dibicarakan Lewat My Liberation Notes

13 Mei 2022, 17:00 WIB
My Liberation Notes jadi drama Korea paling banyak dibicarakan sementara Kim Ji Won dan Son Seok Koo puncaki daftar aktor. /Instagram/ @jtbcdrama/JTBC

KABAR WONOSOBO― Sempat terpuruk dalam masalah rating, drama Korea My Liberation Notes mulai mendapat perhatian luas.

Dilansir oleh Kabar Wonosobo melalui laman Soompi, My Liberation Notes yang tayang di Netflix jadi drama yang paling banyak dibicarakan minggu ini.

Sementara Son Seok Koo dan Kim Ji Won yang jadi pemeran utama berhasil duduki posisi satu dan dua aktor Korea yang paling banyak dibicarakan.

Data tersebut berasal dari Good Data Corporations yang setiap minggu rutin menyusul drama dan aktor Korea yang paling banyak dibicarakan.

Baca Juga: Lirik Lagu Spring dari Suhyun AKMU, Jadi Soundtrack Drama My Liberation Notes

Posisi tersebut sendiri didapatkan dari artikel terbit, unggahan blog, komunitas daring, video, dan media sosial tentang drama Korea yang saat ini masih ditayangkan.

My Liberation Notes sendiri merupakan drama Korea yang menceritakan mengenai empat orang yang menemukan ‘hidup’ mereka.

Son Seok Koo perankan sosok Goo Ja Gyeong, bos gangster yang memilih bersembunyi di desa pinggiran setelah kematian sang kekasih.

Ia bertahan di desa bernama Sanpo berkat Kim Ji Won yang perankan sosok Yeom Mi Jeong.

Yeom Mi Jeong merupakan anak terakhir keluarga Yeom yang juga mempekerjakan Son Seok Koo sebagai tukang.

Baca Juga: Hal Kecil dari Son Seok Koo kepada Kim Ji Won yang Sukses Buat Penonton My Liberation Notes Baper

Selain Son Seok Koo dan Kim Ji Won, Lee El dan Lee Min Ki juga ikut serta menjadi karakter utama drama Korea yang hingga artikel ini ditulis masih tayang di Netflix.

Mengikuti My Liberation Notes di posisi pertama drama paling banyak dibicarakan menurut Good Data Corporations, tontonan lainnya juga tercantum.

Our Blues yang juga tayang di Netflix menduduki posisi kedua, diikuti Bloody Heart dari KBS2.

Posisi nomor empat drama Korea paling banyak dibicarakan adalah Green Mother’s Club yang juga tayang di Netflix.

Posisi selanjutnya yaitu Again My Life, Shooting Star, Love Twist, It’s Beautiful Now, Tomorrow, dan There Is No Goo Pil Soo.

Baca Juga: My Liberation Notes Episode 9: Son Seok Koo Dibawa ke Masa Lalu

Sementara untuk kategori aktor drama Korea yang paling banyak dibicarakan di posisi pertama ada Son Seok Koo lewat My Liberation Notes.

Diikuti Kim Ji Won, Shin Min Ah lewat Our Blues, serta pemeran utama Bloody Heart yaitu Lee Joon.

Lee Joon Gi yang disebut akan gantikan Song Joong Ki di Arthdal Chronicles Season 2 berada di posisi selanjutnya.

Sementara lawan main Shin Min Ah di Our Blues, Lee Byung Hun, tempati posisi aktor selanjutnya.

Empat aktor lainnya yang masuk top 10 yaitu Kang Han Na lewat Bloody Heart, Lee Sung Kyung melalui Shooting Star, serta dua aktor Green Mothers’ Club yaitu Chu Ja Hyun dan Lee Yo Won.***

Editor: Khaerul Amanah

Sumber: Soompi

Tags

Terkini

Terpopuler