Serial Marvel Berkisah Superhero Hulk Versi Wanita, She-Hulk: Attorney at Law Segera Tayang

19 Mei 2022, 13:44 WIB
Serial terbaru garapan Marvel Studios bertajuk She-Hulk: Attorney at Law akan tayang 17 Agustus 2022 di Disney+ Hotstar. /Instagram/@shehulkseries

KABAR WONOSOBO - Serial She-Hulk: Attorney at Law yang mengisahkan superhero Hulk versi wanita besutan Marvel Studios akan segera tayang di platform Disney+ Hotstar.

Kabarnya serial She-Hulk: Attorney at Law mulai bisa ditonton streaming oleh penikmat film pada 17 Agustus 2022.

She-Hulk: Attorney at Law sendiri adalah serial produksi Marvel Studios untuk mengembangkan karakter Hulk yang sudah ada selama ini.

Baca Juga: Kesaksian Kepala Desa Rowo Bayu Banyuwangi yang Disebut Lokasi Asli KKN di Desa Penari

Dikutip Kabar Wonosobo dari Antara, 19 Mei 2022, aktris Tatiana Maslany akan memerankan She-Hulk alias Jennifer Walters.

Sosok karakter Jennifes Walters digambarkan sebagai seorang pengacara dengan spesialisasi penanganan kasus yang berkaitan dengan pahlawan super.

She-Hulk: Attorney at Law akan mengisahkan tentang Jennifer Walters, seorang pengacara lajang berusia 30-an yang dapat berubah menjadi raksasa hijau dengan kekuatan super.

Baca Juga: Safa Trending di Twitter, Berseteru dengan Penggemar Renjun dan Jaemin NCT

Tatiana Maslany akan dikenalkan sebagai pemeran utama She-Hulk pada 17 Agustus 2022 di The Walt Disney Company’s 2022 Upfront Presentation di Basketball City, Pier 36, New York.

Kevin Feige selaku produser eksekutif, kepala staf kreatif, dan presiden Marvel Studios juga akan membagikan beberapa informasi mengenai detail serial ini di acara tersebut.

Salah satunya penayang perdana di Disney+ Hotstar yang sudah ditentukan tanggal 17 Agustus 2022.

Baca Juga: Amber Heard Sebut Warner Bros Kurangi Peran Film 'Aquaman 2' Akibat Konflik dengan Johnny Depp

Dalam acara pembukaan di New York tersebut, pihak Marvel Studios juga akan kembali merilis trailer terbaru untuk para tamu undangan.

Serial She-Hulk ini disutradarai oleh Kat Coiro dan Anu Valia, sementara skenarionya ditulis Jessica Gao.

Serial dengan sembilan episode ini menghadirkan sejumlah aktor ikonik MCU, seperti Mark Ruffalo, Tim Roth, dan Benedict Wong.

Baca Juga: Link Live Streaming Semifinal Sepakbola Indonesia VS Thailand SEA Games 2021, Hari Ini

Diramaikan oleh beberapa bintang pendukung seperti Ginger Gonzaga, Josh Segarra, Jameela Jamil, Jon Bass, dan Renée Elise Goldsberry.

Sementara tim produksi akan terdiri dari Kevin Feige, Louis D’Esposito, Victoria Alonso, Brad Winderbaum, Kat Coiro dan Jessica Gao sebagai produser eksekutif.

Sedangkan Wendy Jacobson dan Jennifer Booth berperan sebagai co-produser eksekutif nantinya.***

Editor: Arum Novitasari

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler