Jeon Yeo Bin Mengaku Terlambat Debut dan Mulai Terkenal di Usia 30 Tahun, Beruntung Masuk Vincenzo

- 23 April 2021, 10:38 WIB
Jeon Yeo Bin pemeran karakter Hong Cha Young dalam drama Korea Vincenzo. Foto merupakan hasil tangkapan layar kanal youtube The Swoon.
Jeon Yeo Bin pemeran karakter Hong Cha Young dalam drama Korea Vincenzo. Foto merupakan hasil tangkapan layar kanal youtube The Swoon. /youtube.com/ The Swoon

 

 

KABAR WONOSOBO― Jeon Yeo Bin yang namanya tengah melambung lantaran memerankan karakter Hong Cha Young di Drama Korea hits Vincenzo mengaku sempat putus asa dalam karirnya.

Jeon Yeo Bin baru debut alias mulai akting di usianya yang ke-26 tahun, mengawalinya dengan berperan kecil dalam film ‘The Treacherous’ pada tahun 2015.

Bahkan namanya pernah dicatat sebagai seorang wanita yang memiliki nasib ratu berdasarkan fisiognomi alias penampilan wajahnya.

Jeon Yeo Bin yang lahir pada tahun 1989 memang dinilai terlalu terlambat untuk debut di usia tersebut. Pada awalnya, ia bermimpi untuk menjadi seorang dokter hingga bercerita masa SMA-nya yang hanya ia gunakan untuk belajar.

 Baca Juga: Night In Paradise, Sebuah Masterpiece Jeon Yeo Bin Berhasil Angkat Teror di balik Indahnya Pulau Jeju

Mencoba peruntungan akting sampai usia 30 tahun

Dalam sebuah wawancara bersama Elle, Jeon Yeo Bin mengungkapkan bahwa jika karier aktingnya tidak mengalami kemajuan di usia 30 tahun, ia akan keluar dan mencari pekerjaan baru.

Namun, nasib mujur belum menghampiri Jeon Yeo Bin saat itu. Ia gagal masuk ke perguruan tinggi dan menghabiskan waktu dengan menonton film, begitu ungkap Jeon Yeo Bin.

Tumbuh dalam keluarga yang tidak lengkap selepas sang ayah meninggal ketika ia masih kecil, Jeon Yeo Bin mendapat semangat dan inspirasi besar dari sang ibu.

Baca Juga: Vincenzo Libur Seminggu, di Episode 16 Song Joong Ki Memuji Pesona Jeon Yeo Bin, Begini Chemistry Mereka

Bersama Elle, Jeon Yeo Bin tidak hanya menceritakan tentang masa lalunya yang tumbuh tanpa figur seorang ayah. Hingga kemudian, ia hanya menjadikan sang ibu sebagai role model.

Dalam wawancara The Swoon bersama Song Joong Ki dan Ok Taecyeon, Jeon Yeo Bin mengungkapkan bahwa keluarga dan sahabat-sahabatnya merupakan hal paling penting untuknya.

Jeon Yeo Bin turut menceritakan bagaimana ia akhirnya memilih jalan menjadi aktris. Termasuk masa kuliahnya di Dongduk Women’s University yang dikenal telah melahirkan banyak bintang besar seperti Lee Sung Kyung dan Yura Girl’s Day.

Baca Juga: Night In Paradise Tawarkan Chemistry Jeon Yeo Bin dan Cha Seung Won dalam Perang Berdarah Para Gangster

Aktris di bawah naungan J-Wide Company tersebut bercerita bahwa ia mengambil mata kuliah lain dari jurusan utamanya.

“Kupikir akan sangat memalukan jika aku kehilangan kesempatan untuk belajar,” ucap Jeon Yeo Bin.

Ia mengambil beberapa mata pelajaran dari jurusan seni dan menjawab bahwa ia ingin menjadi seorang aktris yang ahli di bidang seni lainnya.

 Baca Juga: Intip Keseruan di Balik Layar Vincenzo, Song Joong Ki dan Jeon Yeo Bin Intense Berlatih Adegan Romantis

‘After My Death’ mengangkat namanya

Debut dan tak banyak mendapatkan dialog, Jeon Yeo Bin tak pantang menyerah. Selepas mampir dan wajahnya muncul sekilas di layar The Treacheours, Jeon Yeo Bin kembali mengikuti casting.

Tercatat pada tahun 2016 ia muncul dalam dua film, yaitu The Age of Shadows sebagai gisaeng yang hanya muncul sedikit, kemudian sebagai pemeran pembantu bernama Tiffany dalam film Great Patrioteers.

Tahun 2017, ia membintangi lima film dan sebuah drama. Jeon Yeo Bin berperan di sebuah film pendek berjudul Ride Together, lalu menjadi main role untuk film Write or Dance dan After My Death, menjadi pemeran pendukung untuk film The Running Actress dan Merry Christmas Mr. Mo.

Baca Juga: Kekuatan Dialog hingga Pembangunan Karakter Vincenzo Berhasil Ubah 2 Karakter Utamanya Lebih Serius

After My Death sendiri merupakan film yang berhasil mengangkat nama Jeon Yeo Bin, juga berhasil membuatnya memenangkan piala 22nd Busan International Film Festival untuk Actress of the Year dan Seoul Independent Film Festival untuk kategori Independent Star Award pada tahun 2017.

After My Death sendiri bercerita mengenai Yeong Hee yang dituduh menjadi penyebab salah seorang sahabatnya, Kyung Min, hilang tiba-tiba.

Film yang juga bercerita mengenai hubungan lesbian tersebut, membuat Jeon Yeo Bin yang sudah berusia 28 tahun berhasil memerankan karakter Yeong Hee dengan apik.

Baca Juga: Pengganti Vincenzo, Seo In Guk dan Park Bo Young Dipasangakan di kisah Romansa Fantasi Doom At Your Service

Dengan kualitas akting yang kian meningkat, berikut namanya yang perlahan diakui oleh berbagai penghargaan populer di Korea, nama Jeon Yeo Bin mulai dikenal oleh publik.

Di tahun yang sama, ia turut hadir sebagai salah seorang pemeran pendukung di drama OCN, Save Me, bersama Seo Ye Ji dan Ok Taecyeon.

Tahun 2018, Jeon Yeo Bin hanya membintangi sebuah drama berjudul ‘Live’ sebagai cameo. Juga sebuah film berjudul Illang: The Wolf Brigade dan mendapat peran kecil.

Tahun 2019, ia berhasil menjadi pemeran utama untuk drama Be Melodramatic dan menjadi pemeran pendukung di film Forbidden Dreams.

Baca Juga: Kocak! Beberapa Karakter Song Joong Ki di Drama dan Film Lain Dibikin Parodi di Vincenzo

Tahun 2020, Jeon Yeo Bin hanya membintangi sebuah film Secret Zoo sebagai pemeran utama.

Namanya di tahun 2021 kian bersinar dengan menjadi pemeran utama untuk drama Vincenzo bernama Hong Cha Young dan sebagai Jae Yeon untuk film original Netflix, Night In Paradise.

Namanya juga sudah masuk di peran Serial original Netflix dari penulis Extracurricular berjudul Glitch.

 Baca Juga: Pengganti Vincenzo, Seo In Guk dan Park Bo Young Dipasangakan di kisah Romansa Fantasi Doom At Your Service

Bermain bersama Song Joong Ki seperti ‘mendapat lotre’

Vincenzo menjadikan karier Jeon Yeo Bin kian menanjak, terbukti dari namanya yang masuk dalam jajaran 10 besar aktor dan aktris yang paling banyak diperbincangkan. Bersama dengan Vincenzo yang menjadi drama Korea paling dicari menurut Good Data Corporations.

Jeon Yeo Bin sendiri mengatakan dalam sebuah wawancara bersama tvN bahwa ia tidak bisa menolak drama Vincenzo karena sutradara Kim Hee Won, terlebih ketika mendengar bahwa Song Joong Ki juga turut menerima peran sebagai karakter utama.

“Aku seperti memenangkan lotre,” ucap Jeon Yeo Bin dalam wawancara tersebut.

Peran yang diambil dalam drama tersebut merupakan seseorang yang berbeda darinya, ungkap Jeon Yeo Bin. Karena itu, ia begitu menikmati ketika memerankan Hong Cha Young.

Baca Juga: Bocoran Vincenzo Episode 17, Cho Yeong Un Terbunuh dan Vincenzo Tidak Begitu Saja Menghabisi Babel Group

Tak hanya menceritakan mengenai karakter Hong Cha Young, aktris kelahiran 26 Juni tersebut turut menceritakan kesan pertamanya bertemu dengan Song Joong Ki.

Aktor yang ia deskripsikan sebagai ‘seseorang yang sering membelikan makanan kepada pemain dan staf’ tersebut berperan besar untuk perannya dalam drama Vincenzo.

“Karakter yang kumainkan adalah seseorang yang mengganggu orang lain. Aku merasa malu melakukannya kepada aktor yang baru kutemui,” ungkap Jeon Yeo Bin.

Baca Juga: Vincenzo Libur Seminggu, di Episode 16 Song Joong Ki Memuji Pesona Jeon Yeo Bin, Begini Chemistry Mereka

Namun, Song Joong Ki berhasil membuatnya untuk tetap melakoni peran sebagai Hong Cha Young lantaran mendapat dukungan dari lawan mainnya tersebut.***

 

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: Soompi mydramalist.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah