Film Found Footage dari Berbagai Negara yang Tidak Kalah Seram dari Incantation

- 10 Juli 2022, 20:53 WIB
Tak hanya Incantation dari Taiwan, film horor Asia lainnya seperti The Medium asal Thailand hingga Keramat dari Indonesia juga bergenre Found Footage.
Tak hanya Incantation dari Taiwan, film horor Asia lainnya seperti The Medium asal Thailand hingga Keramat dari Indonesia juga bergenre Found Footage. /Instagram/@netflixid

KABAR WONOSOBO- Incantation, film horor produksi Taiwan berhasil mencuri perhatian para pecinta film horor bertema Found Footage. 

Rilis pada 18 Maret 2022 di Taiwan, Incantation dinobatkan menjadi salah satu film horor terseram di Taiwan. 

Sebelum Incantation dirilis, beberapa film-film horor bertema Found Footage dari berbagai negara juga pernah menarik perhatian penikmat film horor. 

Seperti The Medium asal Thailand yang mencuri perhatian tahun lalu, hingga Keramat yang diproduksi oleh Indonesia. 

Baca Juga: Penjelasan Ending Film Incantation, Bagaimana Nasib Li Ronan dan Chen Dodo?

Berikut film-film horor Found Footage dari berbagai negara yang tidak kalah seram dari film Incantation:

Dabbe: The Possession - Turki 

Rilis di Turki, film yang dirilis pada 2 Agustus 2013 ini menceritakan tentang seorang psikiater bernama Ebru yang mencoba membuat dokumenter mengenai prosesi ruqyah yang dilakukan oleh seorang praktisi bernama Faruk. 

Ebru yang tidak percaya pada pengobatan non medis meminta Faruk untuk merukiah saudaranya bernama Kubra yang diduga dirasuki oleh Jin. 

Halaman:

Editor: Khaerul Amanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x