'Mas Lebas' Langsung Tenar, Ini Fakta Tokoh Utama 'Gadis Kretek' yang Diperankan Arya Saloka

- 28 Juli 2022, 11:20 WIB
Arya Saloka jadi pemeran Lebas di serial Netflix adaptasi novel Gadis Kretek karya Ratih Kumala.
Arya Saloka jadi pemeran Lebas di serial Netflix adaptasi novel Gadis Kretek karya Ratih Kumala. /Instagram @arya.saloka

KABAR WONOSOBO - Aktor kenamaan Indonesia, Arya Saloka, didapuk sebagai Lebas di serial perdana Netflix Indonesia, Gadis Kretek. 

Diadaptasi dari novel berjudul sama karya Ratih Kumala, Arya Saloka akan perankan sosok bernama Lebas, putra bungsu Soeradja yang berkaitan erat dengan sang tokoh utama, Dasiyah. 

Melalui novel Gadis Kretek yang telah terbit pada tahun 2012 lalu melalui Gramedia Pustaka Utama, Lebas merupakan sosok sutradara film horor yang melakukan perjalanan menjadi Djeng Yah. 

Baca Juga: Segera Perankan 'Mas Lebas' Gadis Kretek, Ini Peran Ikonik Arya Saloka Lainnya

Hal tersebut dilakukan Lebas bersama Karim dan Tegar, dua kakaknya yang juga mencari sosok Djeng Yah alias Dasiyah berkat permintaan Romo. 

Romo sendiri merupakan nama panggilan tua dari Soeradja, salah satu karakter utama di novel Gadis Kretek yang ditulis oleh Ratih Kumala. 

Mencari Djeng Yah hingga Kota M, Lebas memiliki peran penting, yaitu sebagai pemersatu tiga bersaudara. 

Baca Juga: Series Netflix Indonesia Perdana, Ini Sinopsis Gadis Kretek yang Dibintangi Putri Marino hingga Arya Saloka

Sebagai putra bungsu dari Soeradja, Lebas yang memilih karier di luar perusahaan kretek keluarga merupakan salah satu karakter mencolok. 

Halaman:

Editor: Khaerul Amanah

Sumber: Instagram @netflixid Novel "Gadis Kretek"


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x