Sinopsis Duty After School, Drama Fiksi Ilmiah: Siswa SMA Melawan Bola Alien Misterius

- 3 Mei 2023, 19:16 WIB
Duty After School jadi drama Korea baru yang angkat genre fiksi ilmiah.
Duty After School jadi drama Korea baru yang angkat genre fiksi ilmiah. /Tangkapan layar Viu/

KABAR WONOSOBO – Duty After School merupakan drama Korea yang mengangkat genre fiksi ilmiah yang diadaptasi dari Webtoon dengan judul yang sama. Webtoon Duty After School ini ditulis dan diilustasikan oleh Ha Il Kwon. Drama ini mengangkat sebuah kisah fiksi dan thriller telah tayang 31 Maret 2023 dengan enam episode di bagian pertama, dan berlanjut ke bagian kedua dengan empat episode yang tayang pada 21 April 2023.

Drama ini menjadi perbincangan sebab mengangkat kisah para siswa SMA yang terpaksa menjadi anggota militer untuk melawan makhluk asing. Dalam drama ini juga disuguhkan aksi yang cukup mendebarkan dengan adegan menegangkan namun tetap terdapat kisah persahabatan di dalamnya.

Drama yang disutradarai oleh Sung Yong Il menceritakan tentang munculnya makhluk asing di dunia, yang diawali dengan turunnya bola raksasa yang turun dari langit. Tidak disangka, ternyata bola raksasa ini menjadi petaka bagi masyarakat sebab makhluk di dalamnya merupakan makhluk sadis yang mampu membunuh dan memakan manusia.

Baca Juga: Daftar Lengkap Pemain Drama Korea The Glory, Comeback Menawan Song Hye Kyo

Drama fiksi ilmiah dan juga thriller ini menceritakan tentang murid-murid SMA di SMA Sungjin yang harus mempertaruhkan nyawanya untuk mempertahankan diri. Hal ini dikarenakan adanya bola raksasa misterius yang turun dari langit dan merusak camp militer. Setahun setelah kejadian ini, masih banyak bola-bola asing yang berada di langit dan pada akhirnya murid-murid kelas tiga SMA pun diperintahkan untuk mengikuti pelatihan militer sepulang sekolah.

Pemerintah memutuskan untuk memanfaatkan murid SMA dengan memberikan janji bahwa mereka akan memberikan poin ekstra dalam ujan masuk kuliah (CSAT). Penambahan poin ini menjadi strategi terbaik sebab mampu menarik siswa untuk bergabung. Pemerintah pun menjamin keamaan mereka dan juga keluarga mereka, agar para siswa kelas tiga SMA ini mau untuk mengikuti pelatihan militer.

Maka dari itu, banyak murid kelas tiga SMA yang tertarik dan merasa tidak punya pilihan selain mendaftarkan diri dalam program ini. Cerita Duty After School berfokus pada kelas 3-2 yang berlatih dengan senjata api mulai dari merakit, membongkar, hingga menembak dengan senjata api usah pulang sekolah. Sebagai persiapan menghadapi makhluk asik yang sangat berbahaya ini.

Halaman:

Editor: Khaerul Amanah

Sumber: Soompi Viu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x