3 Iblis Terkuat di Anime Demon Slayer Kimetsu no Yaiba, Akhirnya Satu Frame di Season 3

- 12 Mei 2023, 18:32 WIB
Kokushibo, Akaza, dan Doma dalam cuplikan anime Demon Slayer Kimetsu no Yaiba Season 3 Swordsmith Village Arc ketika para Upper Moon sebagai berkumpul.
Kokushibo, Akaza, dan Doma dalam cuplikan anime Demon Slayer Kimetsu no Yaiba Season 3 Swordsmith Village Arc ketika para Upper Moon sebagai berkumpul. /Tangkapan layar iQIYI/

KABAR WONOSOBO - Anime Demon Slayer Kimetsu no Yaiba Season 3 mengadaptasi babak atau Arc kesembilan versi manga karya Koyoharu Gotoge, Swordsmith Village Arc. Dibuka dengan penampilan pertemuan Kibutsuji Muzan dan para Upper Moon di Infinity Castle, Season 3 anime Demon Slayer menampilkan para Upper Moon atau ranking teratas dari Twelve Kizuki. 

Upper Moon sendiri sebelumnya memiliki enam anggota, yaitu Gyutaro-Daki, Gyokko, Hantengu, Akaza, Doma, dan Kokushibo. Namun, Gyutaro dan Daki yang menempati urutan keenam dari daftar Upper Rank Kizuki kalah dalam pertempuran melawan Tanjiro Kamado cs di Yuukaku-hen yang tayang di Season 2. Karena itu, hanya ada lima Upper Moon tersisa di Season 3 anime Demon Slayer Kimetsu no Yaiba: Swordsmith Village Arc. 

Pengaruh Upper Moon terhadap cerita Demon Slayer

Baca Juga: Masa Kelam Yoriichi Tsugikuni Terungkap di Demon Slayer Season 3, Kembaran Upper Moon 1 Kokushibo

Twelve Kizuki seperti namanya merupakan ranking 12 iblis terkuat dalam plot anime Demon Slayer yang diadaptasi dari manga Kimetsu no Yaiba karya Koyoharu Gotoge. Sementara Lowest Rank dihabisi di Season 1 dan 2, kehadiran Upper Moon sendiri menandakan kian dekatnya pertemuan di antara Kagaya Ubuyashiki dengan Kibutsuji Muzan. 

Upper Moon merupakan iblis andalan Muzan yang juga menandakan bahwa kemampuan Pemburu Iblis, terutama karakter utama seperti Tanjiro, Nezuko, Inosuke Hashibira, Zenitsu Agatsuma, dan sebagainya kian meningkat. Misalnya, dalam penayangan Swordsmith Village Arc, Tanjiro akhirnya berhasil membangkitkan kekuatan lain dari Hinokami Kagura untuk melawan Hantengu. 

Sebelumnya, Akaza, Upper Moon 3 yang muncul di akhir Mugen Train Arc lewat pertempurannya dengan Kyojuro Rengoku juga ikut memengaruhi Tanjiro dan kawan-kawan. Terutama mengingat bahwa sebagai pemilik Ilmu Pernapasan Api, Kyojuro harusnya mampu membantu Tanjiro melatih Hinokami Kagura miliknya. 

Baca Juga: Akhirnya Muncul di Demon Slayer Season 3, Siapa Kokushibo?

Dalam plot manga Kimetsu no Yaiba, setidaknya masih ada dua Arc atau babak yang belum diadaptasi. Keduanya yaitu Hashira Training Arc dan Final Battle Arc, khusus untuk babak terakhir ini juga kembali terbagi menjadi dua bagian, yaitu Final Battle Arc dan Sunrise Countdown Arc. Di babak terakhir, Upper Moon dan Muzan akan berpengaruh kuat untuk menentukan nasib akhir kubu Kagaya Ubuyashiki. 

Kokushibo

Kokushibo adalah nama Upper Moon 1 yang memiliki latar belakang menarik. Baru dimunculkan di awal episode Swordsmith Village Arc, Kokushibo adalah seorang Hashira bernama Michikatsu Tsugikuni yang berubah menjadi pengikut Muzan. Ia hidup di masa Sengoku dan memiliki saudara kembar bernama Yoriichi Tsugikuni, Hashira terkuat di plot Demon Slayer Kimetsu no Yaiba. 

Baca Juga: Dulunya Hashira, Ini Sosok Kokushibo di Anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba

Kokushibo sendiri menggunakan teknik Moon Breathing atau Pernapasan Bulan, berbanding dengan kekuatan Sun Breathing yang digunakan Yoriichi Tsugikuni. Kelak, ia akan melawan Muichiro Tokito, keturunannya yang juga merupakan karakter utama di Season 3 anime Demon Slayer Kimetsu no Yaiba: Swordsmith Village Arc. 

Bersama dengan Gyokko dan Hantengu, Kokushibo juga baru dimunculkan di Season 3. Berbeda dengan Doma serta Akaza yang telah terlebih dahulu muncul di Season 2 sebelumnya. Kehadiran Kokushibo sekaligus menjadi salah satu yang paling dinantikan penggemar Demon Slayer. 

Doma

Baca Juga: Mengenal Kokushibo, Mantan Hashira yang Jadi Upper Moon 1 Demon Slayer Kimetsu no Yaiba

Doma muncul perdana dalam kisah kilas balik Gyutaro dan Daki di Demon Slayer Season 2: Yuukaku-hen atau Entertainment District Arc. Doma nampak sebagai sosok laki-laki ceria. Namun, ia sendiri sebenarnya merupakan sosok psikopat. 

Doma yang kelak menjadi lawan Shinobu Kocho, Inosuke Hashibira, dan Kanao Tsuyuri merupakan Upper Moon 2. Doma perdana muncul di Yuukaku-hen dan menjadi sosok iblis yang mengubah Gyutaro dan Daki menjadi iblis. 

Di Swordsmith Village Arc, Doma sendiri hanya muncul di awal episode ketika pertemuan Muzan dengan Upper Moon di Infinity Castle. Doma tidak dipilih untuk bertugas menghancurkan Desa Penempa Pedang oleh Kibutsuji Muzan. Melainkan kembali dikembalikan ke tempat tugasnya sebagai pemimpin kultus. 

Akaza

Baca Juga: Siapa Kokushibo? Hashira Pertama yang Gabung Muzan Jadi Iblis di Demon Slayer Kimetsu no Yaiba

Muncul menjadi lawan utama Kyojuro Rengoku dan Tanjiro Kamado di Demon Slayer Season 2: Mugen Train Arc, Akaza kembali ditampilkan di awal episode Swordsmith Village Arc. Sosok Upper Moon 3 ini juga menjadi salah satu alasan Tanjiro tidak lagi memiliki Pedang Nichirin. Terutama di sisa-sisa pertarungan mereka, Akaza yang tertusuk senjata milik karakter sentral anime Demon Slayer ini kabur membawa benda tersebut. 

Dalam pemeringkatan Twelve Kizuki, Akaza sendiri berada setingkat di bawah Doma yang menjadi iblis setelah dirinya. Intrik di antara Akaza dan Doma sendiri ditampilkan pula di awal episode Kimetsu no Yaiba Season 3. Pertikaian tersebut ditutup oleh ancaman dari Kokushibo, iblis terkuat di deretan Twelve Kizuki. 

Kelak, di babak terakhir Demon Slayer Kimetsu no Yaiba, Akaza akan kembali bertemu dengan Tanjiro Kamado. Tidak sendiri, Tanjiro akan bertarung melawan Akaza bersama Giyu Tomioka, salah satu Hashira. 

Ikuti Artikel Kami Selengkapnya di Google News.***

Editor: Khaerul Amanah

Sumber: Manga Kimetsu no Yaiba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x