Sebelum Geto Suguru, Ini 3 Tubuh Lain yang Jadi Inang Kenjaku di Jujutsu Kaisen: Ada Ibu Yuji Itadori!

- 19 Agustus 2023, 18:26 WIB

KABAR WONOSOBO - Habis di tangan Yuta Okkotsu, Suguru Geto akan kembali ke anime Jujutsu Kaisen Season 2: Shibuya Incident Arc. Babak lanjutan dari Premature Death Arc ini akan menampilkan beberapa karakter anyar maupun lama, seperti Gojo Satoru, Yuji Itadori, Megumi Fushiguro, Nobara Kugisaki, Nanami Kento, hingga tiga villain utama Jujutsu Kaisen yaitu Ryomen Sukuna, Kenjaku, dan Mahito. 

Kenjaku, misalnya, karakter tersebut merupakan salah satu yang paling berpengaruh dan dipengaruhi oleh misi dari Gojo Satoru dan Geto Suguru di babak sebelumnya. Seperti diketahui, Gojo Satoru dan Geto Suguru pada tahun 2006 lalu ditugaskan oleh Masamichi Yaga untuk mengamankan wadah Plasma Bintang baru Master Tengen, yaitu Riko Amanai. Kendati demikian, tugas tersebut gagal karena ulah Toji Fushiguro. 

Kenjaku adalah sosok di balik tersegelnya Gojo Satoru di Jujutsu Kaisen Season 2: Shibuya Incident Arc.
Kenjaku adalah sosok di balik tersegelnya Gojo Satoru di Jujutsu Kaisen Season 2: Shibuya Incident Arc.

Baca Juga: Jadi 'Turning Point' Dunia Jujutsu Kaisen, Ini Pentingnya Shibuya Incident Arc

Salah satu efek besar dari kegagalan evolusi Master Tengen adalah eksistensi Penyihir Jujutsu Abadi tersebut yang mulai lebih condong ke dalam bentuk kutukan. Artinya, hal tersebut juga akan memengaruhi keseimbangan Dunia Jujutsu secara keseluruhan. Termasuk salah satunya yaitu kian intensnya kekuatan para roh kutukan, salah satunya yaitu Kenjaku. 

Kenjaku sendiri merupakan salah satu main villain di anime Jujutsu Kaisen Season 2: Shibuya Incident Arc. Kini berada di tubuh Suguru Geto, Kenjaku adalah kutukan yang berasal ratusan tahun silam. Salah satu ciri unik yang dimiliki Kenjaku merupakan tanda jahitan di dahi inangnya. Tubuh Kenjaku paling terkenal sejauh ini adalah tubuh milik Suguru Geto. Namun, sebelum Geto, tubuh lain sempat digunakan oleh Kenjaku. 

Peran penting Kenjaku di balik konflik Jujutsu Kaisen

Konflik di Jujutsu Kaisen tak lepas dari peran Kenjaku, termasuk Shibuya Incident Arc.
Konflik di Jujutsu Kaisen tak lepas dari peran Kenjaku, termasuk Shibuya Incident Arc.

Baca Juga: CATAT TANGGALNYA! Ini Jadwal Lengkap Jujutsu Kaisen Season 2: Shibuya Incident Arc

Halaman:

Editor: Khaerul Amanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x