Rambut Anne Avantie Tak Pernah Lepas Bunga Kamboja, Ternyata ini Alasan Sebenarnya

5 Maret 2021, 22:45 WIB
Tangkapan Layar Anne Avantie dengan Bunga Kamboja. /Instagram.com./ @anneavantieheart

 

KABAR WONOSOBO - Sianne Avantie atau yang lebih dikenal dengan nama Anne Avantie adalah seorang desainer kawakan Indonesia yang karyanya sudah merambah ajang Internasional. Gaya berpakaiannya selalu anggun khas dengan balutan kebaya cantik.

Penampilan Anne Avantie di banyak kesempatan juga tidak pernah lepas dari bunga kamboja yang menempel pada rambutnya. Penampilannya yang selalu dihiasi dengan bunga Kamboja ternyata bukan tanpa alasan.

Anne Avantie membeberkan makna fiosofis tersendiri terhadap bunga tersebut. Seperti dikutip KabarWonosobo.com dari kanal Youtube Anne Avantie pada Jumat (5/3/2021), Anne mengatakan bahwa Bunga Kamboja memberikan pelajaran yang berharga baginya.

Baca Juga: Asosiasi Batik Wonosobo Sasar Millenial dan Generasi Z Siap Benahi Hulu-hilir Pasar Lokal

Bagi Anne Avantie, kamboja adalah bunga yang selalu ada pada akhir perjalanan manusia. Pada saat kehidupan sudah selesai dan nama berakhir di pusara makam, bunga Kamboja menjadi teman dan yang selalu setia menghiasi pusara.

Maka, sebagai pengingat itu, Anne Avantie tak pernah lepas dari Kamboja yang nantinya akan menjadikan tempat peristirahan terakhirnya menjadi lebih indah dan harum.

Anna Avantie juga ingin menjadikan sosok dan citra dirinya layaknya Bunga Kamboja. Ia ingin hadir dalam kehidupan seseorang untuk menemani dan menghiasi hari-harinya.

Baca Juga: Ajaib, Vespa P150S Strada Tahun 1987 di Bandung ini Dijual Seharga Mobil Honda Keluaran Terbaru

Seorang Anne Avantie dikenal memiliki jiwa sosial yang tinggi. Selain aktif dalam berbagai momentum penting, pada tahun 2002 ia bahkan membangun rumah singgah bernama Wisma Kasih Bunda yang berkolaborasi dengan Rumah Sakit St. Elizabeth, Semarang.

Pada awalnya rumah singgah itu didirikan untuk penderita hydrocephalus. Tapi mulai 2005, rumah itu dibuka bagi penderita antreni ani, tumor, labiopalataschisis, bibir sumbing, dan penderita penyakit lain untuk diberikan pertolongan.

Anne Avantie lahir di Semarang, 20 Mei 1954 dan memulai karirnya dari sebuah rumah kontrakan dengan bermodalkan dua mesin jahit.  Usaha pertama Anne Avantie ini ia beri nama Griya Busana Permatasari.

Baca Juga: Alasan Fokus Bina Rumah Tangga, Emma Watson Pemeran Hermione di Harry Potter, Pensiun dari Dunia Hiburan?

Belajar hanya sampai tingkat SMA, tidak membuat Anne Avantie berhenti begitu saja. Anne Avantie yang sudah mempunyai ketertarikan dengan dunia mode sejak kecil memilih belajar dengan sungguh-sungguh secara otodidak.

Salah satu keunikan Anne Avanti adalah menghindari perjalanan dengan pesawat alias kapal udara. Sehingga dalam berbagai kegiatan, Anne lebih memilih perjalanan darat ke tempat tujuannya.***

Editor: Erwin Abdillah

Tags

Terkini

Terpopuler