Hentikan Penyuntikan Astrazeneca, Norwegia Pinjamkan Vaksinnya ke Swedia dan Islandia

- 24 April 2021, 13:28 WIB
 ilustrasi vaksin AstraZeneca yang dipinjamkan Norwegia ke Swedia dan Islandia.
ilustrasi vaksin AstraZeneca yang dipinjamkan Norwegia ke Swedia dan Islandia. /Foto oleh Miguel MEDINA/ AFP

KABAR WONOSOBO - Norwegia akan meminjamkan seluruh 216.000 dosis AstraZenecanya ke Swedia dan Islandia.

Pada 11 Maret 2021, Norwegia mengikuti Denmark untuk sementara waktu menghentikan vaksin yang diproduksi oleh perusahaan Inggris dan Swedia itu setelah laporan pembekuan darah yang sangat langka.

Menteri Kesehatan Norwegia, Bent Hoeie mengatakan bahwa dalam perjanjian tersebut, jika penggunaan vaksin AstraZeneca di Norwegia dilanjutkan, mereka akan mendapatkan kembali dosis yang mereka pinjamkan segera setelah diminta.

 Baca Juga: Tolak Vaksin AstraZeneca, Denmark Buktikan Angka COVID-19 Turun, Berencana Buka Restoran dan Stadion

Dilansir Kabar Wonosobo dari The Associated Press, Badan Obat Eropa telah memaparkan bahwa manfaat imunisasi vaksin akan jauh lebih besar daripada risiko pengembangan gumpalan darah yang sangat jarang dan tidak biasa dari AstraZeneca.

Hoeie juga mengatakan jika vaksin tersebut dicoret dari daftar vaksin yang digunakan dalam program vaksinasi virus korona di Norwegia yang bukan anggota Uni Eropa, dosis yang telah Norwegia berikan dapat disumbangkan ke negara lain yang bekerja sama dengan Uni Eropa.

Hoeie mengatakan dari 216.000 dosis AstraZeneca yang kedaluwarsa pada bulan Juni dan Juli tersebut, Swedia akan meminjam 200.000 dosis dan Islandia 16.000 dosis.

 Baca Juga: Denmark Negara Pertama yang Setop Penggunaan Vaksin AstraZeneca, Ternyata ini Alasannya

Denmark, yang merupakan negara pertama yang menghentikan penggunaan vaksin AstraZeneca, belum memutuskan apa yang akan terjadi dengan dosis mereka.

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: APNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x