Serangan Sinagoga Tewaskan 7 Orang di Yerusalem Saat Kekerasan di West Bank Meningkat

- 29 Januari 2023, 10:05 WIB
Pasukan Israel bekerja di dekat lokasi serangan penembakan.
Pasukan Israel bekerja di dekat lokasi serangan penembakan. /REUTERS/Ronen Zvulun

KABAR WONOSOBO - Setelah kejadian pembunuhan terhadap 7 pria bersenjata dan 2 warga sipil Palestina oleh kelompok militer Israel, seorang pria bersenjata dari Palestina membunuh 7 orang dan melukai 3 orang lainnya di sebuah sinagoga di Yerusalem pada Jumat, 27 Januari 2023.

Menurut polisi Israel, sekitar pukul 20.15, pria bersenjata tersebut tiba di sinagoga Yerussalem dan langsung melepaskan tembakan dan mengenai sejumlah orang.

Mengetahui kejadian tersebut, polisi langsung membunuh pria tersebut. Dalam sebuah tayangan TV, terlihat para korban yang sedang ditangani oleh petugas darurat tergeletak di jalanan di luar sinagoga Yerussalem.

Shimon Alfasi dari layanan ambulan Israel mengungkapkan bahwa mereka tiba ditempat kejadian dan penampakan disana sangat mengerikan.

Baca Juga: IU dan Park Bo Gum Dikonfirmasi Bakal Main Drama Korea Baru Karya Penulis ‘Fight For My Way’

Banyak orang yang terluka tergeletak di jalanan. Polisi menggambarkan serangan tersebut sebagai “insiden teroris”.

Polisi mengungkapkan bahwa pelaku merupakan seorang warga Palestina berusia 21 tahun yang tinggal di Yerusalem Timur. Pria tersebut bertindak sendirian dalam melakukan hal tersebut.

Setelah menembaki warga sekitar, pria itu mencoba melarikan diri dengan mobil tetapi langsung dikejar oleh polisi dan ditembak mati ditempat.

Sementara itu, seorang juru bicara Hamas justru memuji tindakan tersebut, dia menyebut tindakan itu sebagai "respons atas kejahatan yang dilakukan oleh pendudukan di Jenin dan respons alami terhadap tindakan kriminal pendudukannya".

Halaman:

Editor: Aliyah Bajrie

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x