Daftar Ruas Tol Tambahan dan Fungsional Selama Libur Lebaran Idulfitri 2023

13 April 2023, 11:12 WIB
Daftar ruas tol tambahan selama libur Lebaran Idulfitri 2023. /Unsplash/ Cuttersnap

KABAR WONOSOBO - Guna melancarkan arus mudik dan arus balik selama Lebaran Idulfitri 2023 beragam cara dilakukan pemerintah, termasuk menambah ruas tol secara fungsional. Simak daftar ruas tol fungsional yang bisa digunakan selama arus mudik dan balik Lebaran Idulfitri 2023.

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mendukung kelancaran mudik lebaran 2023 dengan menambah tol yang beroperasi serta memfungsionalkan tol sementara. Ada 11 ruas tol yang difungsionalkan sementara selama arus mudik dan balik Lebaran Idulfitri 2023. Selain ruas tol fungsional tersebut ada pula empat ruas tambahan tol operasional.

Baca Juga: Info Mudik: Daftar Rest Area yang Memiliki SPBU Sepanjang Tol Trans Jawa

“Kementerian PUPR terus melakukan evaluasi dengan pihak-pihak terkait untuk penyempurnaan dan perbaikan layanan, khusus transportasi jalan selama lebaran tahun ini,” jelas Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Hedy Rahadian seperti dikutip oleh tim redaksi Kabar Wonosobo melalui laman Antara Selasa, 12 April 2023.

Berikut daftar 11 ruas tol fungsioanl selama libur Lebaran Idulfitri 2023.

Tol Trans Jawa

Ciawi-Sukabumi Seksi 2 (Cigombong-Cibadak) sepanjang 11,9 KM

Cileunyi – Sumedang – Dawuan ( Cisumdawu) Seksi Cimalaka – Dawuan sepanjang 28,2 KM

Jakarta-Cikampek II Selatan Paket 3 (Sadang - Kutanegara) sepanjang 28,7 KM

Cimanggis-Cibitung Seksi 2A (Jatikarya-Cikeas) 3,5 KM

Pasuruan-Probolinggo Seksi 4A (Probolinggo Timur- Interchange Gending) sepanjang 8,6 KM

Solo-Yogyakarta – NYIA Kulonprogo Sebagian Seksi 1.1 sepanjang 6,1 KM

Baca Juga: 4 Pejabat Tinggi Negara Kunjungi Pelabuhan Merak, Menko PMK: Kami Tambah 2 Pelabuhan untuk Hadapi Arus Mudik

Tol Trans Sumatera

Kuala Tanjung - Tebing Tinggi segmen Dolok Merawan-Sinaksak sepanjang 15,6 KM

Kuala Tanjung - Tebing Tinggi segmen Tebing Tinggi – Simpang Susun Indrapura sepanjang 28,5 KM

Sigli-Banda Aceh Seksi Blang Bintang – Baitussalam sepanjang 12,7 KM

Binjai - Langsa Seksi 2 Stabat- Jalan Proklamasi sepanjang 7,2 KM

Simpang Indralaya – Muara Enim Seksi Simpang Indralaya – Prabumulih sepanjnag 63,5 KM

Baca Juga: PT INKA Adakan Mudik Gratis Lebaran 2023 Untuk Umum, Ini Jadwal dan Cara Pendaftarannya!

Selain 11 ruas tol fungsional tersebut ada pula tambahan tol operasional selama libur mudik lebaran yaitu :

Cinere – Jagorawi seksi 3A dan Ramp 4-5 sepanjang 3,5 KM

Bekasi – Cawang – Kampung Melayu seksi 2A dan 2A Ujung sepanjnag 4,8 KM

Semarang – Demak seksi 2 Sayung – Demak sepanjnag 16 KM

Krian- Legundi – Bunder – Manyar Ramp 2, 4, 5 dan 8 Junction Wringinanom sepanjnag 29 KM

Baca Juga: Mudik Lebaran, Simak Daftar Harga Tol Trans Jawa Terbaru

Demikian ruas tol tambahan dan fungsional yang akan beroperasi selama libur Lebaran Idulfitri 2023 dan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat. Pemudik diimbau untuk selalu mempersiapka kondisi tubuh agar selalu fit serta memperhatikan keselamatan selama berkendara.

Ikuti Artikel Kami Selengkapnya di Google News.***

Editor: Khaerul Amanah

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler