Program IKN Indonesia Disebut Media Asing Bakal Buat Negara Bangkrut

- 15 April 2022, 18:13 WIB
Rencana proyek IKN di Kalimantan disebut bisa buat negara bangkrut.
Rencana proyek IKN di Kalimantan disebut bisa buat negara bangkrut. /Instagram @jokowi

KABAR WONOSOBO - Proyek pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) Indonesia masih saja santer menjadi pergunjingan banyak pihak. Kali ini proyek ambisius Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi sorotan internasional.

Pembangunan IKN yang berada di Penajam Paser Utara (PPU), Kalimantan Timur mendapat tanggapan Eropa dan Amerika.

Sejak awal, pembangunan IKN menjadi kontroversi dan ditentang oleh banyak pihak, dari politisi hingga pengamat politik.

Baca Juga: Chord Gitar dan Lirik Lagu 'Stressed Out' Tiko, Populer Didengarkan Rafathar

Pemerintah Indonesia sebelumnya mencoba menggaet beberapa investor untuk turut membiayai pembangunan IKN. Namun sayang, investor utama justru mundur dari mega proyek Presiden Jokowi.

Pada 12 Maret 2022, salah satu investor utama SoftBank Grup pada hari Jumat mengkonfirmasi bahwa mereka tidak berinvestasi dalam proyek Indonesia untuk membangun ibu kota baru di Kalimantan.

Beberapa alasan menjadi investor mundur dari proyek tersebut. Kemudian wacana gotong royong pembangunan IKN juga muncul.

Baca Juga: Waduh! Buntut Ade Armando Digebuki, PSI Laporkan Relawan Anis Baswedan

Sengkarut pembangunan IKN turut disorot oleh media internasional yang menitikberatkan pada kondisi ekonomi Indonesia.

Pengamat politik, Rocky Gerung mengatakan ada lima koran di luar negeri, Eropa dan Amerika itu mempersoalkan IKN.

"Jadi mereka memperlihatkan bahwa ini sinyal buruk bagi perekonomian Indonesia," kata Rocky Gerung, seperti dikutip Kabar Wonosobo dari kanal YouTube miliknya.

Baca Juga: Sosok Istri Ade Armando, Nina Mutmainnah yang Ternyata Bukan Orang Sembarangan

Rocky Gerung menyebut media dari Eropa dan Amerika memprediksi jika Indonesia akan mengalami kebangkrutan apabila pemerintah tetap memaksakan pembangunan IKN.

"Indonesia akan bangkrut karena bikin mercusuar itu. Sama seperti kerajaan Babilonia bangkrut karena bikin Menara Babel, sama seperti raja-raja dulu yang bikin istana terus bangkrut. Jadi landasan dari fondasi itu bukan lagi semen, melainkan tulang belulang manusia," ujar Rocky Gerung.***

Editor: Arum Novitasari

Sumber: Youtube Rocky Gerung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x