KEJAM! Berikut Peran Para Tersangka dalam Penembakan Brigadir J

- 10 Agustus 2022, 11:32 WIB
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo (kedua kanan) didampingi Wakapolri yang juga Ketua Timsus Polri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono (kedua kiri), Dankor Brimob Komjen Pol Anang Revandoko (kiri) dan Irwasum Polri Komjen Pol Agung Budi (kanan) memberikan keterangan pers terkait tersangka baru kasus dugaan penembakan Brigadir J  di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (9/8/2022). Timsus Polri secara resmi menetapkan mantan Kadiv Propam Irjen Pol Ferdy Sambo sebagai tersangka.
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo (kedua kanan) didampingi Wakapolri yang juga Ketua Timsus Polri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono (kedua kiri), Dankor Brimob Komjen Pol Anang Revandoko (kiri) dan Irwasum Polri Komjen Pol Agung Budi (kanan) memberikan keterangan pers terkait tersangka baru kasus dugaan penembakan Brigadir J di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (9/8/2022). Timsus Polri secara resmi menetapkan mantan Kadiv Propam Irjen Pol Ferdy Sambo sebagai tersangka. /ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/

KABAR WONOSOBO - Kasus pembunuhan Brigadir J telah memasuki babak baru dan menemukan titik terang.

Terbaru, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengumumkan atasan Brigadir J, Irjen Ferdy Sambo sebagai tersangka.

Dengan demikian sudah ada empat orang yang ditetapkan menjadi tersangka pembunuhan Brigadir J.

 Baca Juga: Siapa Brigadir RR? Tersangka Baru Pembunuhan Brigadir J Selain Bharada E dan Irjen Ferdy Sambo

Empat tersangka tersebut adalah Bharada E, Bripka RR dan KM serta Irjen Ferdy Sambo.

Berdasarkan keterangan Kapolri, masing-masing dari tersangka tersebut memiliki peran tersendiri dalam kasus pembunuhan Brigadir J.

Bharada E alias Richard Eliezer diketahui sebagai eksekutor penembakan terhadap Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J.

 Baca Juga: Ferdy Sambo Kini Tersangka, Kuasa Hukum Brigadir J Apresiasi Kapolri: Melepas Tangan Kanan kan Tak Mudah

Peran Brigadir RR alias Ricky Rizal adalah turut membantu dan menyaksikan penembakan Brigadir J.

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x