BANGGA! Bocah SD 8 Tahun dari Daerah Terpencil Kalahkan 7.000 Peserta dalam Ajang Lomba Matematika Se-Dunia

- 19 Januari 2023, 19:59 WIB
Foto Nono, pemenang kompetisi matematika sedunia yang berasal dari daerah terpencil di NTT
Foto Nono, pemenang kompetisi matematika sedunia yang berasal dari daerah terpencil di NTT /Facebook Biro Administrasi Pimpinan Setda Provinsi NTT/

KABAR WONOSOBO – Jagat media social Indonesia baru-baru ini dihebohkan dengan seorang bocah SD asal Nusa Tenggara Timur (NTT) bernama Nono.

Pasalnya Nono telah membawa harum nama Indonesia di kancah dunia Internasional dalam ajang sebuah perlombaan matematika.

Caesar Archangels Hendrik Meo Tnunay atau biasa dipanggil Nono ini menjadi satu-satunya peserta asal Indonesia yang dapat meraih gelar di international Abacus World Competition 2022.

Baca Juga: Tes IQ: Pintar Matematika? Coba Jawab Berapakah Jumlah Singa, Gajah dan Kuda Nil di Gambar?

Acara yang diadakan oleh International Abacus Brain Gym (ABG) ini merupakan sebuah acara dimana diadakan sebuah kompetisi pertandingan matematika dan sempoa tingkat dunia.

Dalam pertandingan tersebut, Nono meraih podium juara satu dengan mengalahkan 7.000 peserta yang berasal dari berbagai Negara, seperti Amerika Serikat, Kanda, Qatar, UAE, dan Australia.

Ini merupakan kali pertama bagi Indonesia memenangkan pertandingan matematika yang bergengsi di dunia. 

Baca Juga: 5 Jurusan Kuliah Saintek yang Minim Hitungan, Cocok Bagi Kalian yang Tidak Menyukai IPA dan Matematika

Sebelumnya Indonesia hanya dapat meraih peringkat ketiga dalam pertandingan tersebut sebanyak tiga kali.

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Media Blitar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x