Pro Kontra Petani Milenial, Program Unggulan Ridwan Kamil untuk Mengurangi Tingkat Pengangguran di Jawa Barat

- 3 Februari 2023, 14:09 WIB
Petani di sawah
Petani di sawah /Nofa Dwi Saputra/Dokumentasi Pribadi

KABAR WONOSOBO – Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil membuat sebuah program yang bernama Petani Milenial.

Program tersebut digadang-gadang merupakan salah satu program unggulan dari Ridwan Kamil.

Selain itu juga program tersebut disebut-sebut sudah meluluskan 1.249 Petani dengan 7.388 Petani Milenial Aktif dan jumlah Pendaftar di tahun 2022 sebanyak 21.163 Petani.

Baca Juga: Babinsa Bantu Petani Wujudkan Jalan Usaha Tani Desa Karanganyar, Wadaslintang, Wonosobo

Program tersebut telah diinisiasi pada tahun 2021 dengan memiliki lima tujuan, utamanya untuk pemulihan perekonomian masyarakat dalam bidang pertanian.

Selain itu, program ini juga memiliki tujuan sebagai penambah semangat kewirausahaan, meningkatkan hasil produksi pangan, mengurangi tingkat pengangguran, serta memajukan budidaya pertanian Jawa Barat.

Dalam melaksanakan program ini, Pemerintah Daerah Jawa Barat menggandeng 18 instansi  seperti BUMD, Dinas, hingga pihak swasta.

Baca Juga: 70 Petani Wonosobo Dilatih Teknik Menanam Kopi dan Alpukat Berbasis GAP

Ada beberapa persyaratan yang perlu disiapkan untuk mengikuti program tersebut.

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x