PSIS Semarang Jamu Bhayangkara FC di Kandang, Sore ini

3 Juli 2022, 09:54 WIB
PSIS Semarang jamu Bhayangkara FC di Stadion Jatidiri, sore ini. /Instagram/@psisfcofficial/

KABAR WONOSOBO - PSIS Semarang akan menjamu Bhayangkara FC di babak perempatfinal Piala Presiden 2022 yang akan berlangsung hari ini, Minggu 3 Juli.

Pertandingan perebutan tiket ke semifinal antara PSIS Semarang vs Bhayangkara FC akan berlangsung di Stadion Jatidiri, Semarang pukul 15.30 WIB.

PSIS Semarang menjadi salah satu tim unggulan di turnamen Piala Presiden 2022 dengan status juara Grup A.

Baca Juga: Main di Kandang, Borneo FC Pastikan Siap Tempur Lawan PSM Makassar

Sementara Bhayangkara FC merupakan runner-up dari Grup C.

Bermain di kandang sendiri merupakan salah satu kelebihan bagi PSIS Semarang mengingat basis suporter PSIS Semarang sangat besar setiap tim ini bertanding.

Beberapa kali bermain di Stadion Manahan Solo, para suporter PSIS Semarang selalu hadir memberikan dukungan.

Baca Juga: PS Barito Putera Gagal ke Semifinal, Kalah Adu Penalti Arema FC

Tim PSIS Semarang yang berjuluk Mahesa Jenar ini melaju ke perempatfinal nyaris dengan poin sempurna dengan menggasak tiga pertandingan dan sekali imbang.

Pelatih Sergio Alexandre mengatakan timnya telah melakukan persiapan secara maksimal dan siap meraih kemenangan esok hari.

"Kami sudah persiapan yang matang dalam seminggu ini dan sudah mempersiapkan 90 menit strategi," katanya, Sabtu, 2 Juli 2022.

Meskipun jika nanti pertandingan harus diakhiri dengan adu penalti, Sergio mengatakan anak asuhnya siap.

Baca Juga: Dokter Cantik PSIS Semarang Perawatan Capai Rp14 Juta, Netizen: 'Seng Gajine UMR Mundur o

"Tetap setiap pertandingan PSIS mencoba melakukan yang terbaik," imbuhnya.

Sementara Alie Sesay yang belum merasakan atmosfer Jatidiri ingin merasakan esok hari dengan raihan kemenangan.

Pertandingan PSIS Semarang vs Bhayangkara FC dapat disaksikan melalui televisi Indosiar atau streaming di Vidio.com.***

Editor: Arum Novitasari

Tags

Terkini

Terpopuler