BREAKING NEWS! Yuzuru Hanyu si Pangeran Es Putuskan Pensiun dari Figure Skating, Karena Quadruple Axel?

21 Juli 2022, 18:10 WIB
Atlet ice skating asal Jepang, Yuzuru Hanyu. /Reuters/Aleksandra Szmigiel/

KABAR WONOSOBO - Nama Yuzuru Hanyu beberapa belakangan sering muncul di kolom trending di media sosial.

Yuzuru Hanyu sendiri adalah seorang atlet figure skating atau seluncur indah asal Jepang.

Yuzuru Hanyu mendapatkan julukan sebagai Pangeran Es karena kemampuannya untuk melakukan akrobatik indah saat melakukan figure skating.

Baca Juga: Resmi Pensiun, Valentino Rossi Ungkap Salah Satu Penyesalan Dalam Hidup di Balapan Terakhirnya

Nama Yuzuru Hanyu kembali mewarnai kolom pencarian di internet karena kabar mengejutkan yang ia keluarkan.

Yuzuru Hanyu mengumumkan secara langsung bahwa dirinya pensiun dari kompetisi profesional pada 19 Juli 2022 lalu.

"Saya telah memutuskan untuk terjun ke dunia skating profesional," kata Yuzuru Hanyu, dikutip dari laman resmi Olimpiade.

Baca Juga: BREAKING NEWS! The Doctor Valentino Rossi Putuskan Pensiun dari MotoGP akhir tahun 2021

Saat ditanya tentang bagaimana perasaannya setelah memberikan pengumuman pensiun dari dunia seluncur indah profesional, Hanyu mengatakan bahwa tak ada kesedihan dalam dirinya.

"Saya tidak sedih sama sekali. Tidak ada kesedihan dan saya ingin terus bekerja," imbuh atlet berusia 27 tahun tersebut.

Ditanya soal kelanjutan karirnya, Hanyu menjelaskan bahwa dirinya ingin berkontribusi melalui jalan yang lain, tak hanya sekedar sebagai atlet.

Baca Juga: Berusia 36 Tahun, Luka Modric Nikmati Karir Bola Belum Kepikiran Pensiun

"Saya tidak lagi terbatas pada bidang kompetisi lagi. Saya pikir saya bisa membawa figure skating ke tempat yang berbeda dengan cara yang berbeda dari sekarang," ungkap Yuzuru.

Sebagai informasi, Yuzuru Hanyu merupakan atlet figure skating atau seluncur indah asal Jepang yang menekuni olahraga seluncur es sejak usia empat tahun.

Hanyu berhasil memenangkan dua medali emas olimpiade secara beruntun.

Baca Juga: Rencana Pensiun di Usia 30 Tahun, Pelajari Cara Gerakan FIRE Mengelola Tabungan dan Investasi

Dua medali emas itu didapatkannya dari Olimpiade Sochi 2014 dan Olimpiade Pyeongchang 2018. 

Medali emas pertama atlet kelahiran Miyagi itu bahkan didapatkannya ketika dia masih remaja.

Selain itu, sang Pangeran Es juga mengantongi sejumlah gelar seperti dua gelar Kejuaraan Dunia dan empat Grand Prix.

Baca Juga: Pensiun Menjabat Kanselir Jerman, Angela Merkel Segera Tulis Buku Memoar Politik, Gandeng Beate Baumann

Dilansir Kabar Wonosobo dari Antaranews, Hanyu hampir saja menjadi atlet seluncur pertama yang melakukan gerakan quadruple Axel.

Gerakan super sulit tersebut dicobanya saat mengikuti Olimpiade Beijing 2022.

Kala itu ia hampir berhasil jika saja ia tak terjatuh saat melakukan lompatan empat setengah putaran itu.

Baca Juga: Indonesia Masters 2022 Jadi Laga Terakhir Greysia Polii yang Umumkan Pensiun Hari Ini

Meskipun gagal dan kini telah mengumumkan pensiun, namun Hanyu mengaku ia akan tetap tampil sebagai atlet skating demi mewujudkan mimpinya untuk melakukan quadruple axel.

"Saya akan terus melakukan yang terbaik, termasuk untuk orang-orang yang belum bisa melihat saya tampil secara langsung. Saya akan terus menantang diri saya sendiri untuk menyelesaikan quadruple Axel sebagai peseluncur profesional," tegas Yuzuru Hanyu.***

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: ANTARA olympics.com

Tags

Terkini

Terpopuler