Klasemen Sementara Liga 1 Pekan 2: Madura United di Puncak, Persis Juru Kunci, PERSIB Tiga Besar Terbawah

2 Agustus 2022, 09:37 WIB
Klasemen sementara Liga 1 pekan 2. /Instagram/@persib

KABAR WONOSOBO - Berikut adalah klasemen sementara Liga 1 2022/2023 di pekan 2 usai para tim melakoni dua pertandingan.

Liga 1 2022/2023 dimulai sejak 23 Juli 2022 dengan diikuti 18 tim di seluruh Indonesia.

Masing-masing tim telah melakoni dua kali pertandingan baik itu kandang maupun tandang. Beberapa tim telah menunjukkan performa, namun masih ada yang mencari ritme pertandingan.

Baca Juga: Persita Sulit Cetak Gol, Pelatih Javier Roca: Masih Jadi Penyakit

Hingga pekan 2, Madura United menjadi pemuncak klasemen dengan menyikat kemenangan di dua laga perdananya.

Di laga perdana, Madura United tampil trengginas dengan menghajar habis PS Barito Putera skor telak 8-0.

Pada pekan 2, giliran Persib Bandung yang babak belur di hadapan bobotoh di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) dengan skor 1-3.

Baca Juga: Tagar ReneOUT Ramai di Twitter Usai Persib Bandung Dipecundangi Madura United 1-3

Kemenangan ini membuat Madura United memimpin di papan klasemen sementara pekan 2 Liga 1 2022/2023.

Berbeda dengan Madura United, Persis Solo justru berada di paling buncit klasemen usai hasil buruk di dua laga terakhir.

Tim asuhan pelatih Jacksen F Tiago kalah menghadapi Persija 1-2 meskipun unggul lebih dulu.

Baca Juga: INFO SKOR: Persib Bandung Mlempem di Kandang, Dihajar Madura United 1-3

Di laga perdana, Persis Solo juga kalah dari Madura United dengan skor 2-3. Hal ini membuat Persis Solo menjadi juru kunci klasemen sementara.

Tim Persib Bandung menjadi salah satu penghuni papan bawah klasemen sementara di pekan 2.

Persib Bandung mengalami kekalahan dramatis di kandang sendiri dari Madura United dengan skor 1-3.

Baca Juga: Link Live Streaming Liga 1: Persib Bandung VS Madura United

Hal ini turut membuat para bobotoh tersulut sakit hati sebab Persib Bandung belum menunjukkan performa positif, bahkan kalah di kandang.

Berikut adalah klasemen sementara Liga 1 2022/2023 pekan 2:

1. MADURA UNITED FC (6 poin)

2. PERSIKABO 1973 (6 poin)

3. PSM MAKASSAR (6 poin)

4. BORNEO FC SAMARINDA (3 poin)

5. PERSEBAYA SURABAYA (3 poin)

6. PERSIJA JAKARTA (3 poin)

7. PERSITA (3 poin)

8. DEWA UNITED FC (3 poin)

9. BALI UNITED FC (3 poin)

10. AREMA FC (3 poin)

11. PS BARITO PUTERA (3 poin)

12. RANS NUSANTARA FC (2 poin)

13. BHAYANGKARA FC (2 poin)

14. PSS SLEMAN (1 poin)

15. PSIS SEMARANG (1 poin)

16. PERSIB BANDUNG (1 poin)

17. PERSIK KEDIRI (1 poin)

18. PERSIS SOLO (0 poin)

Baca Juga: Persib Bandung Pastikan Siap Lawan Madura United

Demikian informasi klasemen sementara Liga 1 2022/2023 pekan 2.***

Editor: Arum Novitasari

Tags

Terkini

Terpopuler