Rekap Play Off Leg 1 Liga Eropa Barcelona VS Manchester United Berakhir Sama Kuat

17 Februari 2023, 10:44 WIB
Sepak Bola - Liga Europa - Play-Off Leg Pertama - FC Barcelona v Manchester United - Camp Nou, Barcelona, ​​Spanyol - 16 Februari 2023 Jules Kounde dari FC Barcelona mencetak gol bunuh diri dan yang kedua untuk Manchester United. /REUTERS/Albert Gea/

KABAR WONOSOBO - Duel big match Europa League antara Barcelona kontra Manchester United berakhir sama kuat.

Pertandingan yang berlangsung di Camp Nou, Barcelona pada Jumat, 17 Februari 2023 dinihari waktu Indonesia tersebut itu berakhir dengan skor sama kuat 2-2.

Hasil ini sedikit menguntungkan buat MU karena di leg kedua mereka akan ganti menjamu Barcelona di Old Trafford, Manchester.

Baca Juga: Jadwal Perempat Final BAMTC 2023, Indonesia VS Korea Selatan Hari Ini

Seluruh gol tercipta di babak kedua, setelah di babak pertama sejumlah peluang emas digagalkan masing-masing kiper.

Barcelona membuka peluang di awal babak pertama, di menit 9 Robert Lewandowski nyaris membawa Barcelona unggul andaikan kiper De Gea tidak cekatan melakukan penyelamatan.

Man United baru punya peluang emas di menit ke-28 melalui Wout Weghorst yang digagalkan oleh Ter Stegen.

Baca Juga: Pemain Man United, Marcus Rashford Dikabarkan Sempat Diincar Barcelona pada 2019

Ter Stegen kembali beraksi di menit 34 usai menggagalkan usaha Marcus Rashford yang menerima umpan terobosan dari Jadon Sancho.

Beberapa peluang kembali tercipta dari kedua kubu, namun belum ada yang berhasil membobol gawang lawan.

Babak pertama berakhir dengan skor kacamata.

Di awal babak kedua, tepatnya menit ke-50 akhirnya Barcelona pecah telur.

Baca Juga: Liga Eropa: Laga Sengit Barcelona VS Manchester United Berakhir Imbang

Beerawal dari sepak pojok Raphinha sukses menjangkau kepala Marcos Alonso. Ia lantas menyundulnya ke tiang dekat yang gagal dijangkau oleh De Gea.

Keunggulan Barcelona hanya bertahan tak sampai 3 menit, di menit ke 53 Rashford menaklukkan Ter Stegen lewat tembakan mendatar ke tiang jauh usai mendapatkan umpan dari Fred.

Man United berbalik unggul di menit ke-59.

Baca Juga: Krisis Rusia-Ukraina: Rusia Gempur Ukraina, Targetkan Kuasai Bakhmut

Berawal situasi sepak pojok, kemelut yang terjadi di depan gawang Barcelona, secara tidak sengaja membentur badan Jules Kounde dan mengarah masuk ke gawang sendiri. 2-1 untuk Setan Merah.

Barcelona yang tertinggal terus menyerang membabi buta, hingga akhirnya mampu cetak gol lagi di menit 75.

Berawal dari kesalahan umpan Casemiro membuat Barcelona langsung melakukan serangan balik melalui Kounde yang umpan silangnya berhasil dituntaskan oleh Raphinha menjadi gol kedua Barcelona.

Baca Juga: Catatan PSSI di Bawah Iwan Bule, Dari Lolos Piala Asia Hingga Tragedi Kanjuruhan

Tak ada gol lagi di sisa pertandingan walaupun beberapa peluang sempat tercipta. Skor akhir 2-2.

Barcelona (4-3-3): Marc-Ander ter Stegen; Jules Kounde, Ronald Araujo, Marcos Alonso (Andreas Christensen 66'), Jordi Alba (Alejandro Balde 66'); Pedri (Sergi Roberto 41'), Frenkie de Jong, Franck Kessie (Ansu Fati 66'); Raphinha (Ferran Torres 83'), Robert Lewandowski, Pablo Gavi.
Pelatih: Xavi Hernandez

Manchester United (4-2-3-1): David de Gea; Aaron Wan-Bissaka, Raphael Varane, Luke Shaw, Tyrell Malacia; Casemiro, Fred; Jadon Sancho, Bruno Fernandes, Marcus Rashford (Alejandro Garnacho 81'); Wout Weghorst.
Pelatih: Erik ten Hag.***

Editor: Arum Novitasari

Tags

Terkini

Terpopuler