Jadwal Lengkap FIBA World Cup 2023, Kanada Vs Prancis Langsung Head to Head Hari Pertama

24 Agustus 2023, 20:28 WIB
Jadwal Lengkap FIBA World Cup 2023, Kanada Vs Prancis Langsung Bentrok di Hari Pertama. /FIBA

KABAR WONOSOBO - Simak jadwal lengkap FIBA World Cup 2023 di Indonesia yang akan digelar mulai besok di mana Indonesia menjadi salah satu tuan rumah. Simak jadwal lengkap FIBA World Cup 2023 yang digelar di Indonesia.

Indonesia menjadi tuan rumah FIBA World Cup 2023 bersama dengan Filipina dan Jepang, seluruh laga yang ada di Indonesia akan digelar di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta.

Kali ini Indonesia akan menggelar fase penyisihan grup dengan laga Grup G yang berisi Iran, Spanyol, Pantai Gading dan Brazil. Selain Grup G juga ada grup H yang berisi tim-tim bola basket kuat dunia seperti Kanada, Latvia, Libanon dan Prancis.

Baca Juga: BWF World Championships 2023: Jadwal dan Urutan Main Wakil Indonesia di Babak 16 Besar, Mulai Jam Berapa?

Meski hanya akan menjadi tuan rumah dua grup, ada sederet bintang-bintang NBA yang bakal memamerkan aksinya di Indonesia Arena seperti Jamal Murray, Dillon Brooks, Shai Gilgeous Alexander, Kristaps Porzingis, Rudy Gobert dan sederet bintang lainnya.

FIBA World Cup 2023 di Jakarta hari pertama akan dibuka dengan pertemuan Latvia melawan Lebanon pada sore hari pukul 16.15 WIB. Kemudian malamnya ada partai besar antar Kanada melawan Prancis.

Keseruan FIBA World Cup 2023 di Jakarta akan berlangsung selama 10 hari. Putaran kedua fase grup juga masih akan digelar di Indonesia. Untuk fase gugur, semua pertandingan akan berpindah ke Manila, Filipina.

Baca Juga: Prediksi Skor dan Susunan Pemain Chelsea vs Luton Town Sabtu, 26 Agustus 2023

Berikut jadwal lengkap FIBA World Cup 2023:

25 Agustus 2023

- 16.15 WIB Latvia vs Lebanon
- 20.30 WIB Kanada vs Prancis

26 Agustus 2023

- 16.15 WIB Iran vs Brasil
- 20.30 WIB Spanyol vs Pantai Gading

27 Agustus 2023

-16.15 WIB Lebanon vs Kanada
- 20.30 WIB Prancis vs Latvia

28 Agustus 2023

- 16.15 WIB Pantai Gading vs Iran
- 20.30 WIB Brasil vs Spanyol

Baca Juga: BWF World Championships 2023: Daftar Wakil Indonesia di Babak 16 Besar, Tunggal Putra Tanpa Wakil

29 Agustus 2023

- 16.45 WIB Lebanon vs Prancis
- 20.30 WIB Kanada vs Latvia

30 Agustus 2023

- 16.45 WIB Pantai Gading vs Brasil
- 20.30 WIB Iran vs Spanyol

31 Agustus 2023 – 3 September 2023
- Fase Grup 2

Demikian jadwal FIBA World Cup 2023 yang digelar di Jakarta, pastikan jadwal tim dukunganmu berlaga agar tidak ketinggalan.***

Editor: Arum Novitasari

Sumber: FIBA Basketball

Tags

Terkini

Terpopuler