HASIL ARCTIC OPEN 2023: Chico Aura Dwi Wardoyo Buat Tuan Rumah Harap-Harap Cemas

12 Oktober 2023, 00:00 WIB
Chico Aura Dwi Wardoyo jadi salah satu wakil Indonesia di Arctic Open 2023 /PBSI

KABAR WONOSOBO – Clash of Clans Arctic Open 2023 Powered by Yonex adalah turnamen yang diselenggarakan setelah Asian Games 2023 di China. Arctic Open 2023 diselenggarakan di Vantaa Energia Arena, Vantaa, Finlandia pada 10-15 Oktober 2023.

Karena termasuk turnamen Super 500, maka wakil Indonesia dan negara lain akan memperebutkan uang tunai senilai sekitar USD 420.000 atau sekitar Rp6,39 Miliar. 

Berdasarkan hasil drawing yang telah dirilis di laman website BWF, Indonesia mengirimkan tujuh wakil ke Arctic Open 2023 yang terbagi dalam tiga sektor berbeda. Dengan demikian, ada dua sektor yang tidak mengirimkan perwakilan sama sekali, yakni tunggal putri dan ganda putri.

Salah satu pemain Indonesia di babak 32 besar hari kedua Arctic Open 2023 Rabu, 11 Oktober 2023 adalah Chico Aura Dwi Wardoyo. 

Baca Juga: HASIL ARCTIC OPEN 2023: Siapa Lebih Kuat di Babak 32 Besar, Pramudya-Yeremia atau Bagas-Fikri?

Di babak pertama ini Chico harus berhadapan dengan wakil tuan rumah Finlandia yang belum pernah ia jumpai sebelumnya yakni Kalle Koljonen, sehingga Head to Head untuk pertemuan mereka adalah 0:0.

Chico yang memiliki ranking lebih tinggi, yakni peringkat 22 diunggulkan untuk melaju ke babak 16 besar dibandingkan Koljonen yang berada di peringkat 56 dunia. Namun apapun bisa terjadi di atas lapangan.

Bagaimana nasib Chico Aura Dwi Wardoyo di babak 32 besar Arctic Open 2023? Berikut laporan hasil pertandingannya.

Baca Juga: SEKARANG! Link Live Streaming Arctic Open 2023: Shesar Hiren Rhustavito vs Kanta Tsuneyama di Babak 32 Besar

 

JALANNYA PERTANDINGAN

Chico bermain tertekan di awal gim pertama. Wakil tuan rumah mencuri beberapa poin di awal, memastikan dominasinya di depan pendukungnya sendiri. Namun pelan-pelan Chico bangkit dan mengejar ketertinggalan.

Di pertengahan jelang interval, pertandingan semakin alot dan jual beli servis terjadi. Jeda interval pertama ditutup dengan keunggulan Kalle.

Setelah jeda interval, Chico bermain lebih rapi. Pelan tapi pasti ia mengumpulkan poin untuk menyelesaikan gim pertama dengan kemenangan. Hal itu terbukti dari poin-poin beruntun yang didapatkannya dan jarang memberi Kalle kesempatan untuk mencetak skor.

Gim pertama ditutup dengan manis oleh Chico di skor 21-14. Chico sementara unggul 1-0.

Baca Juga: SEKARANG! Link Live Streaming Arctic Open 2023: Chico Aura Dwi Wardoyo vs Kalle Koljonen Babak 32 besar

Memasuki babak kedua, Chico bermain lebih lepas karena telah mengamankan gim pertama. Meskipun Kalle memberikan perlawanan yang tak kalah sengit, namun Chico berhasil tetap fokus untuk mengumpulkan poin demi poin.

Dominasi Chico bertahan hingga akhir gim sehingga ia akhirnya berhasil menutup perjumpaan dengan wakil tuan rumah yang sempat menaruh harapan akan kesuksesan wakilnya di skor meyakinkan 21-14, 21-16.

Chico menjadi wakil keempat yang melaju ke babak 16 besar setelah Dejan/Gloria, The Daddies dan Pramudya/Yeremia.

Baca Juga: SEKARANG! Link Live Streaming Arctic Open 2023: Adu Perkasa Bagas-Fikri vs Pramudya-Yeremia di Babak 32 Besar

LINK LIVE STREAMING

Pertandingan Arctic Open 2023 dapat disaksikan di link live streaming berikut:  

BWF TV: >>> KLIK DI SINI <<< (tidak pakai VPN)

Jadilah saksi perjuangan atlet Indonesia di ajang prestisius Arctic Open 2023 dan turnamen-turnamen selanjutnya!***

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: BWF

Tags

Terkini

Terpopuler