Jadwal Taipei Open 2023, Final Super 300 Pertama bagi Ana/Tiwi

- 25 Juni 2023, 08:39 WIB
Ana/Tiwi jadi salah satu wakil Indonesia di Taipei Open 2023
Ana/Tiwi jadi salah satu wakil Indonesia di Taipei Open 2023 /PBSI/

KABAR WONOSOBO – Jadwal siaran langsung Taipei Open 2023 babak final, Minggu, 25 Juni 2023 akan ditayangkan di iNews dari court (lapangan) 1 mulai pukul 13.00 WIB. Dua perwakilan Indonesia hari ini akan bertarung mendapatkan gelar juara Taipei Open 2023.

Turnamen super 300 ini berlangsung dari tanggal 20 sampai 25 Juni di Tian-Mu Arena, University of Taipei, Chinese Taipei. Taipei Open 2023 berhadiah total 210 ribu US Dolar atau sekitar 3,1 Miliar Rupiah.

Indonesia mengirimkan dua wakilnya di babak final Taipei Open 2023, yaitu tunggal putra unggulan 8, Chico Aura Dwi Wardoyo dan ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.

Baca Juga: REKAP TAIPEI OPEN 2023: Indonesia Gondol 1 Gelar Juara Lewat Chico Aura Dwi Wardoyo

Ini merupakan final super 300 pertama kali bagi Ana/Tiwi. Gelar terakhir yang mereka capai adalah juara di ajang Sea Games 2023 di Kamboja.

Dari lapangan 1, laga akan dimulai dengan Chico yang berjumpa pemain tuan rumah Chinese Taipei, Su Li Yang. Head to head dari kedua pemain ini adalah 1-0. Chico lebih unggul dari Su Li Yang. Pertemuan terakhir mereka dimenangkan oleh chico dengan skor 21-17 dan 21-16 di turnamen Chinese Taipei Open 2018.

Masih di lapangan yang sama, ganda putri unggulan 1 Ana/Tiwi akan berhadapan dengan Lee Yu Lim/Shin Seung Chan asal Korea Selatan.

Baca Juga: HASIL TAIPEI OPEN 2023: Chico Aura Dwi Wardoyo Juara Sektor Tunggal Putra

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: BWF


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x