PROLIGA 2022: Jakarta Pertamina Pertamax Bekuk Bogor Lavani 3-1

- 16 Januari 2022, 21:25 WIB
Jakarta Pertamina Pertamax menang 3-1 atas Bogor Lavani.
Jakarta Pertamina Pertamax menang 3-1 atas Bogor Lavani. /Tangkapan layar vidio.com

KABAR WONOSOBO - Jakarta Pertamina Pertamax kembali membekuk tim di ajang Proliga 2022, kali ini Bogor Lavani di pertandingan Minggu.

Kemenangan akhir 3-1, yakni 28-30, 25-23, 25-18, 25-20.

Klub unggulan Jakarta Pertamina Pertamax dengan debutan Proliga 2022 Bogor Lavani berlangsung Minggu.

Baca Juga: PROLIGA 2022: Kemenangan Dramatis 3-1, Jakarta Pertamina Fastron Balikkan Keadaan dari Jakarta Elektrik PLN

Klub binaan Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ini berupaya menampilkan perform terbaik di hadapan SBY.

Namun sayang, pertandingan malam ini sekali lagi menjadi milik Jakarta Pertamina Pertamax.

Jakarta Pertamina Pertamax hingga kini belum terkalahkan dan menjadi pemuncak klasemen sementara.

Baca Juga: PROLIGA 2022: Semakin Perkasa, Jakarta Pertamina Pertamax Tumbangkan Palembang Bank Sumsel Babel 3-1

Spike keras dari Doni Haryono hampir membawa kemenangan set pertama namun menghantam root.

Namun Jakarta Pertamina Pertamax menyusul hingga jus 24-24 dan pertandingan berlangsung panjang.

Set pertama diperoleh lewat tip ball pemain asing Leandro, Bogor Lavani menang skor 30-28.

Baca Juga: PROLIGA 2022: Comeback Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia 'Hajar' Bandung BJB Tandamata Skor 3-1

Di set kedua kesalahan spike keluar dan jump serve out dilakukan pemain Bogor Lavani membuat tertinggal 9-13 dari Jakarta Pertamina Pertamax.

Spike keras dari Cep Indra beberapa kali menembus pertahanan Bogor Lavani.

Sementara libero Bogor Lavani juga tampil gemilang dengan dua penyelamatan beruntun.

Namun kemenangan set dua direbut Jakarta Pertamina Pertamax skor 25-23.

Baca Juga: PROLIGA 2022: Sempat Tertinggal, Jakarta BNI 46 Libas Surabaya Bhayangkara Samator Skor 3-2

Set ketiga direbut kembali oleh Jakarta Pertamina Pertamax dengan skor 25-18.

Jakarta Pertamina Pertamax semakin menemukan nyawa permainan. Spike-spike keras dari Cep Indra menghantam lapangan Bogor Lavani.

Pada set terakhir kemenangan ditutup dengan skor 25-20 untuk Jakarta Pertamina Pertamax.

Skor akhir kemenangan Jakarta Pertamina Pertamax 3-1.***

Editor: Arum Novitasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x