Persib Bandung Pastikan Tiga Pemain Absen Jelang Laga Terakhir Lawan Bhayangkara FC

- 20 Juni 2022, 21:29 WIB
Tiga pemain Persib Bandung absen saat lawan Bhayangkara United karena cedera.
Tiga pemain Persib Bandung absen saat lawan Bhayangkara United karena cedera. /Instagram/@persib/

“Jadi sangat disayangkan hal ini terjadi, tapi kami harus tetap fokus menatap pertandingan dan masih mengusung target yang sama yaitu untuk menjadi juara grup. Kami tetap menatap ke depan untuk bisa menjuarai grup ini,” ungkap Robert, seperti dilansir Kabar Wonosobo dari laman resmi pialapresiden.id, Senin 20 Juni 2022.

Menurutnya Bhayangkara FC akan jadi lawan yang sulit untuk Persib dalam usaha mencapai target jadi juara grup.

Baca Juga: Laga Hidup Mati Persikabo 1973 VS Arema FC untuk Lolos Piala Presiden 2022 Malam Ini

Kualitas individu tim arahan Widodo Cahyono Putro berada di atas rata-rata. Mereka juga punya eksekutor bola mati yang berbahaya dalam diri seorang Anderson Salles.

“Bhayangkara FC mempunyai kekuatan bukan hanya kemampuan dari individu pemain tapi juga bagaimana bermain sebagai tim. Mereka bisa menang melalui spesialisasi mereka dari set piece. Jadi kami harus waspada,” kata Robert.

Menurutnya Bhayangkara FC menjadi salah satu klub sangat serius di ajang Piala Presiden 2022 sampai melakukan video analisa.

Baca Juga: Detik-detik Kronologi Igbonefo Alami Cedera Usai Cetak Gol Persib Bandung

Hal tersebut tidak dilakukan Persib karena Maung Bandung hanya fokus kepada peningkatan performa secara tim dan individu.

“Bhayangkara FC menatap turnamen ini dengan serius, mereka bersiap dengan serius, dan mereka memiliki agenda rapat untuk menganalisa video, layaknya apa yang dilakukan di liga. Kami tidak melakukan itu pada masa persiapan kami, kami tidak fokus untuk hal lain di luar tim karena kami masih ada di periode pra musim. Kami lebih fokus ke tim sendiri dan membangun kekuatan untuk liga,” beber Robert.

Sayangnya bagi Persib mereka harus kehilangan pemain karena cedera serius dan berpeluang absen di kompetisi.

Halaman:

Editor: Arum Novitasari

Sumber: pialapresiden.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah