BREAKING NEWS: Anthony Sinisuka Ginting Juara Singapore Open 2022, Kalahkan Kodai Naraoka dari Jepang

- 17 Juli 2022, 17:35 WIB
Anthony Sinisuka Ginting di final Singapore Open 2022 bertemu dengan Kodai Naraoka asal Jepang
Anthony Sinisuka Ginting di final Singapore Open 2022 bertemu dengan Kodai Naraoka asal Jepang /Twitter @INABadminton

KABAR WONOSOBO - Singapore Open 2022 telah mencapai akhir dengan selesainya pertandingan final tunggal putra, Minggu 17 Juli 2022.

Di final tunggal putra Singapore Open 2022, wakil terakhir Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting melawan Kodai Naraoka dari Jepang.

Pertemuan Ginting dan Naraoka di final Singapore Open 2022 adalah pertemuan pertama keduanya setelah sekian lama bermain sebagai atlet bulu tangkis profesional.

Baca Juga: Hasil Singapore Open 2022: Fajar Alfian-Rian Ardianto vs Leo Rolly Carnando-Daniel Marthin, Siapa Juaranya?

Sebelumnya, Ginting berhasil mengalahkan wakil tuan rumah, Loh Kean Yew dari Singapura dengan skor 21-17, 21-14.

Sementara Kodai Naraoka berhasil mencapai partai final setelah mengalahkan Zhao Jun Peng dari China dengan skor 21-18, 25-23. 

Pertandingan keduanya sangat ditunggu-tunggu oleh para penonton karena setelah sekian lama keduanya bermain di BWF World Tour 2022, baru kali ini keduanya menginjak partai final.

Baca Juga: UPDATE SINGAPORE OPEN 2022: The Babies Bawa Fajar Alfian-Muhammad Rian ke Rubber Game

Pertandingan kedua wakil terbaik di negaranya itu berlangsung dengan sangat alot sejak awal gim pertama.

Kodai Naraoka berhasil unggul di awal gim pertama dan bertahan hingga poin menunjukkan 17-17.

Namun saling rebut poin terjadi antara kedua tunggal putra tersebut.

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING Final Singapore Open 2022: Fajar Alfian-Muhammad Rian VS Leo Rolly-Daniel Marthin

Beruntung Ginting berhasil mengolah bola dengan lebih sabar dan memaksa Kodai Naraoka bersaing lewat beberapa kali setting poin.

Ginting menutup gim pertama dengan skor 23-21.

Babak kedua berjalan tak kalah seru karena kedua pemain menempel ketat tak membiarkan lawannya unggul terlalu jauh.

Baca Juga: UPDATE FINAL SINGAPORE OPEN 2022: Apriyani-Siti Fadia Raih Juara Perdana untuk Indonesia

Ginting baru bisa melihat kemenangannya setelah meraih poin beruntun dari kedudukan 16-16 menjadi 20-16.

Anthony Sinisuka Ginting berhasil mengalahkan Kodai Naraoka dari Jepang dua gim langsung dengan Skor 23-21, 21-17

Dengan demikian Ginting menjadi juara Singapore Open 2022 dan membukukan titel ketiga bagi Indonesia di Singapore Open 2022.

Ini adalah titel pertama Ginting setelah berpuasa gelar selama lebih dari enam bulan di BWF World Tour 2022.***

Editor: Agung Setio Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah