Persita Menang dari Persik Kediri di Laga Perdana Tanpa Bek Asing

- 26 Juli 2022, 16:13 WIB
Persita berhasil mengalahkan Persik Kediri dalam Liga 1.
Persita berhasil mengalahkan Persik Kediri dalam Liga 1. /Instagram.com/@persita.official/

KABAR WONOSOBO - Persita Tangerang berhasil memenangkan laga perdana melawan Persik Kediri dengan skor 2-0 dalam Liga 1 2022/2023.

Pertandingan tersebut berlangsung di Indomilk Arena, Tangerang, Senin 25 Juli 2022 petang.

Meski tanpa bek asing tim berjuluk Laskar Pendekar Cisadane ini membuktikan bisa menjaga gawang tetap aman tanpa kebobolan.

Baca Juga: Komnas HAM Ungkap Temuan Luka di Tubuh Brigadir J

Gol yang dicetak saat pertandingan baru berjalan satu menit lewat sontekan Ramiro Fergonzi dan menit ke-56 lewat sumbangan Wildan Ramadhani.

Persita tampil dengan hanya mengandalkan dua pemain asing dalam formasi 4-4-2, yaitu Ramiro Fergonzi sebagai penyerang dan Bae Sin-Yeong sebagai gelandang.

Sementara di jantung pertahanan, duet Yohanis Kandaimu dan Muhammad Rifqi dipilih untuk menjaga lini terakhir.

Baca Juga: Madura United Pesta Gol, PS Barito Malu Bukan Main

Saat itu dua bek asing Persita, Agustin Cattaneo asal Argentina, tidak diturunkan.

Di sisi lain, Persik mengandalkan pemain-pemain asing di lini depan mereka, yaitu Joanderson dan Renan Silva.

Bek tengah Persita Muhammad Rifqi puas dengan duetnya bersama Kandaimu di lini belakang. Dia senang bisa menjaga gawangnya dari kebobolan.

Baca Juga: Lini Depan Mandul, Persija Perpanjang Rekor Buruk Kekalahan

"Saya sudah bermain dengan Kandaimu dari Piala Presiden. Saya rasa saya menjalankan semuanya dengan baik, komunikasi baik dan menjalankan instruksi dari pelatih," ujarnya.

Dia mengatakan telah berlatih dan bersyukur bisa menjaga gawang tetap aman.

"Kami sudah berlatih dengan baik dan berhadapan dengan striker asing. Alhamdulilah saya bisa menjaga gawang tidak kebobolan," imbuhnya.

Baca Juga: Lawan Bhayangkara FC, Persib Bandung Antisipasi Bola Mati

Duet tersebut menunjukkan Persita punya komposisi pemain yang menjanjikan.

Hal ini jadi pertanda bagus di tengah kedatangan Cattaneo sebagai pemain asing terakhir yang berposisi sebagai bek tengah.

Rifqi merasa dengan modal saat ini yang dimiliki Persita, persaingan di dalam tim akan lebih kompetitif dan sehat. Siapapun menurutnya bisa diandalkan sebagai pemain utama.

Baca Juga: Info Skor Liga 1: Makan Konate Samakan Kedudukan RANS Nusantara FC Lawan PSIS Semarang

"Saya yakin dia (Cattaneo) tidak datang sembarangan, dia pasti memiliki kualitas. Tapi dia harus beradaptasi dengan sepak bola Indonesia dan pemain di dalam tim. Semua akan berjalan sesuai waktunya," tutupnya.

Dalam laga kedua nanti, Persita akan meladeni tuan rumah Persebaya Surabaya.***

 

Editor: Arum Novitasari

Sumber: ligaindonesiabaru.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x