Jacksen F Tiago Tanggapi Dingin Desakan Dirinya Dipecat

- 18 Agustus 2022, 17:19 WIB
Jacksen F Tiago tanggapi desakan dirinya dipecat.
Jacksen F Tiago tanggapi desakan dirinya dipecat. /Tangkapan layar Instagram.com/@persisofficial

KABAR WONOSOBO - Pelatih Jacksen F Tiago menanggapi situasi sulit yang saat ini menimpanya usai hasil buruk yang didapat Persis Solo dalam empat kali pertandingan di Liga 1 2022/2023.

Jacksen mendapat banyak tekanan dari netizen dan suporter pada Jacksen untuk mundur dari pelatih Persis Solo. Namun dia menanggapinya dengan dingin.

Menurutnya hal itu wajar dan menjadi konsekuensi dirinya melihat hasil yang didapat Persis Solo.

Baca Juga: Ngeri! Kondisi Kucing-kucing yang Ditembaki Brigjen NA

“Kalau masalah out ini adalah konsekuensi dari perkembangan teknologi dunia. Kalau dulu kita pelatih menghadapi suporter sekali saja di lapangan. Sekarang kita bangun tidur, buka ponsel saja kita hadapi suporter. Jadi kita tidak boleh menanggapinya dengan emosional ataupun marah,” ujar Jacksen dalam keterangan tertulis.

Dia juga menyebut bahwa ini adalah tantangan yang harus dihadapi dalam sepak bola. Oleh karenanya, Jacksen tetap memastikan dirinya fokus penuh untuk menjalani laga pekan kelima melawan Bhayangkara FC.

Persis saat ini masih terperosok di dasar klasemen alias posisi juru kunci setelah mencatat empat kekalahan dari empat laga yang dijalani. Laskar Sambernyawa juga jadi satu-satunya tim yang belum memetik poin sama sekali.

Baca Juga: TNI Ungkap Brigjen NA Pelaku Penembakan Kucing-kucing hingga Mati di Sesko TNI Bandung

Sebelumnya manajemen Persis memberikan waktu kepada Jacksen pada laga Bhayangkara FC nanti sebelum mengambil keputusan terkait nasib sang pelatih pada Senin, 22 Agustus 2022 mendatang.

Halaman:

Editor: Arum Novitasari

Sumber: ligaindonesiabaru.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x