Bono Jadi Pahlawan, Maroko Lolos ke Perempat Final Piala Dunia 2022 setelah Lolos di Penalti  

- 7 Desember 2022, 14:55 WIB
Potret Yassine Bono, kiper Sevilla yang bela Maroko di babak gugur 16 besar melawan Spanyol hingga buat Maroko maju ke perempat final Piala Dunia 2022.
Potret Yassine Bono, kiper Sevilla yang bela Maroko di babak gugur 16 besar melawan Spanyol hingga buat Maroko maju ke perempat final Piala Dunia 2022. /MATTHEW CHILDS/REUTERS

Melalui prediksi, tim Singa Atlas memiliki persentase kemenangan yang kecil dibandingkan La Roja.

Kendati demikian, melalui adu penalti, Spanyol harus terima kekalahan dan mempersilakan Maroko untuk melaju ke babak perempat final.

Baca Juga: 3 Cara Mengetahui Jawaban dari Salat Istikharah, Salah Satunya Melalui Mimpi

Bono menjadi pahlawan Singa Atlas setelah berhasil menghalau dua dari tiga gol yang ditembakkan tim Spanyo.

Bono atau Yassine Bounou sendiri adalah penjaga gawang berkebangsaan Kanada-Maroko yang sempat “menghilang.”

Kembali menjaga gawang timnas Al Maghribi, Bono menjadi bintang dalam pertandingan yang berlangsung seri hingga menit berakhir tersebut.

Baca Juga: Siapa Saja yang Lolos Perempat Final Piala Dunia 2022? Ada Maroko yang Depak Spanyol di Babak Penalti  

Berusia 31 tahun, Yassine “Bono” Bounou adalah penjaga gawang di tim sepak bola Sevilla, Spanyol.

Kendati berada di tim sepak bola yang bermarkas di Spanyol, malam tadi, Bono bertindak total menjaga gempuran La Roja.

Alhasil, tiket perempat final Piala Dunia 2022 berhasil didapatkan Maroko.

Halaman:

Editor: Khaerul Amanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x