Liga 2 Diberhentikan oleh PSSI, Liga 1 Bergulir Tanpa Adanya Degradasi

- 13 Januari 2023, 21:15 WIB
PSSI berhentikan Liga 2, tetapi Liga 1 masih berjalan tanpa degradasi.
PSSI berhentikan Liga 2, tetapi Liga 1 masih berjalan tanpa degradasi. /PSSI.org

KABAR WONOSOBO - Rapat Komite Eksekutif (Exco) PSSI memutuskan pemberhentian hentikan lanjutan dari Liga 2 musim 2022/2023. Sedangkan kompetisi papan atas, Liga 1, tetap berlanjut tanpa sistem degradasi.

Keputusan tersebut diambil dalam KTT PSSI yang digelar Kamis (1/12) di kantor PSSI di GBK Arena. Sekjen PSSI Yunus Yusi mengatakan, keputusan tersebut didasarkan pada beberapa faktor.

Yunus mengungkapkan, Sebagian besar dari klub yang mengikuti Liga 2 pada musim ini meminta bahwa Liga 2 untuk dihentikan.

Baca Juga: Pengidap Kolesterol Wajib Tahu! 5 Tips Menurunkan Kadar Kolesterol Secara Alami pada Tubuh Supaya Tetap Stabil

"Alasan klub-klub itu karena tidak ada kesesuaian antara konsep pelaksanaan lanjutan kompetisi antara klub dan operator," kata Yunus dalam keterangan resminya di laman PSSI.

Pelaksaan liga 2 juga tidak akan selesai sampai sebelum piala dunia U20 2023 yang akan diselengarakan pada 20 Mei mendatang.

Alasan yang kedua, adanya rekomendasi dari Tim Transformasi Sepak Bola Indonesia setelah tragedi Kanjuruhan menyatakan bahwa sarana dan prasarana fasilitas Liga 2 belum memenuhi syarat.

"Rekomendasi itu menyatakan bahwa sarana dan prasarana di Liga 2 belum memenuhi syarat."

Baca Juga: Fakta Drakor The Glory: Kasus Bullying 'Catokan Rambut' Rupanya Benar Terjadi!

Halaman:

Editor: Aliyah Bajrie


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x