Jadwal Taipei Open 2023 Babak 16 Besar, Laga Sesama Ganda Campuran Indonesia

- 22 Juni 2023, 08:45 WIB
Jadwal Taipei Open 2023 22 Juni 2023: 2 ganda campuran Indonesia akan saling berhadapan di babak 16 besar
Jadwal Taipei Open 2023 22 Juni 2023: 2 ganda campuran Indonesia akan saling berhadapan di babak 16 besar /NET/

KABAR WONOSOBO – Jadwal siaran langsung Taipei Open 2023 babak 16 besar, Kamis, 22 Juni 2023 akan ditayangkan di kanal YouTube resmi BWF dari court (lapangan) 1, 2, 3, dan 4. Tujuh perwakilan Indonesia hari ini akan bertarung mendapatkan tiket babak perempat final Taipei Open 2023.

Turnamen super 300 ini berlangsung dari tanggal 20 sampai 25 Juni di Tian-Mu Arena, University of Taipei, Chinese Taipei. Taipei Open 2023 berhadiah total 210 ribu US Dolar atau sekitar 3,1 Miliar Rupiah.

Laga sesama pemain Indonesia akan tersaji di babak ini. Yaitu ganda campuran antara Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata melawan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. Dalam kalender BWF, ni adalah pertemuan pertama mereka.

Baca Juga: Jadwal Taipei Open 2023 Babak 32 Besar, 9 Wakil Indonesia Siap Berjuang

Dari lapangan 1, laga akan dimulai dengan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati yang berjumpa pemain tuan rumah Chinese Taipei, Tseng Min Hao/Hsieh Pei Shan.

Kemudian di lapangan 2, Tommy Sugiarto akan berhadapan dengan Prannoy H. S tunggal putra asal India.

Sementara tunggal putra unggulan 8, Chico Aura Dwi Wardoyo bertemu Leong Jun Hao asal Malaysia.

Berikut adalah jadwal pertandingan wakil Indonesia di turnamen Taipei Open 2023 babak 16 besar, Kamis, 22 Juni 2023:

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: BWF


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x