BADMINTON ASIAN GAMES 2023: Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari Sendirian di Nomor Ganda Campuran

- 2 Oktober 2023, 21:52 WIB
RInov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari jadi salah satu wakil Indonesia di babak 32 Besar Asian Games 2023
RInov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari jadi salah satu wakil Indonesia di babak 32 Besar Asian Games 2023 /PBSI/

KABAR WONOSOBO - Pertandingan badminton nomor individu telah mulai dipertandingkan di Asian Games 2023 sejak Senin, 2 Oktober 2023 atau mulai hari ini. Setelah kemarin Indonesia gagal meraih medali karena di nomor tim, wakil putra dan putri Indonesia sama-sama terhenti di babak perempat final, kini saatnya para pemain Indonesia berjuang sendiri-sendiri untuk menggondol medali.

Meskipun tidak mendapatkan hadiah uang tunai secara langsung dari turnamen ini, namun pemenang dari cabor badminton individu Asian Games 2023 ini tetap mendapatkan ganjaran poin yang cukup tinggi untuk membantu ranking mereka menuju Olimpiade Paris 2024 dan ranking BWF World Tour mereka.

Di babak 32 besar sendiri, Indonesia mengirimkan total 10 wakil, masing-masing dua wakil di setiap sektor. Berikut daftar pemain yang dikirim Indonesia ke babak 32 Besar badminton individu Asian Games 2023:

Baca Juga: KLASEMEN ASIAN GAMES 2023 2 Oktober 2023 Siang: Indonesia Disalip Lagi oleh Kazakhstan, Keluar dari Top 10

Tunggal Putra
1. Anthony Sinisuka Ginting
2. Jonatan Christie

Tunggal Putri
1. Gregoria Mariska Tunjung
2. Putri Kusuma Wardani

Ganda Putra
1. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
2. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin

Ganda Putri
1. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti
2. Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi

Ganda Campuran
1. Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
2. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati

Baca Juga: KLASEMEN ASIAN GAMES 2023 1 Oktober 2023 Malam: Indonesia Kembali ke 10 Besar Geser Iran

Jika diperhatikan, meskipun Indonesia memiliki beberapa pemain dengan ranking yang cukup baik, contohnya di sektor ganda putra, namun dua wakil dengan ranking terbaiklah yang dikirim untuk mewakili Indonesia di ajang Asian Games 2023 karena memang untuk tiap negara dibatasi hanya diperbolehkan maksimal dua wakil saja

Di hari pertama Asian Games 2023 cabor bulutangkis individu, Indonesia menurunkan tiga wakil untuk bertanding di babak 32 besar hari pertama. Mereka adalah The Babies atau Leo/Daniel, Rinov/Pitha dan Rehan/Lisa.

Bagaimana nasib wakil Indonesia yang bertanding di babak 32 besar hari pertama Asian Games 2023 nomor individu? Berikut laporan selengkapnya

Baca Juga: KLASEMEN ASIAN GAMES 2023 30 September 2023 Malam: Indonesia Makin Boncos, Dikangkangi Malaysia

URUTAN MAIN DAN HASIL PERTANDINGAN

COURT 1
Match 2
Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia) vs Ye Hong Wei/Lee Chia Hsin (Taiwan)
14-21, 20-22 (tidak lolos ke babak 16 besar)

COURT 2
Match 1
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia) vs Kim Won Ho/Jeong Na Eun (Korea Selatan)
21-15, 16-21, 21-19 (lolos ke babak 16 besar)

COURT 3
Match 7
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Indonesia) vs Leong Iok Chong/Vong Kok Weng (Macau China)
21-9, 21-8 (lolos ke babak 16 besar)

Berdasarkan hasil tersebut, Indonesia berhasil memastikan satu tempat di babak 16 besar bagi sektor ganda campuran dan ganda putra, namun hanya menyisakan satu wakil saja di sektor ganda campuran. Mampukah wakil Indonesia mendulang emas Asian Games 2023 dari seluruh sektor?***

Editor: Agung Setio Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah