4 Game yang Bisa Membuat Pemainnya Merasa Trauma, Berani Coba?

- 2 Juni 2022, 23:30 WIB
ilustrasi Game yang Bisa Membuat Pemainnya Merasa Trauma
ilustrasi Game yang Bisa Membuat Pemainnya Merasa Trauma /imdb.com

KABAR WONOSOBO - Game sejatinya dibuat sebagai hiburan bagi siapapun yang memainkannya.

Namun apa jadinya jika usai bermain game, bukannya merasa terhibur, si pemain malah merasakan trauma dan enggan untuk memainkannya lagi.

Tidak selalu bergenre horror, 4 game yang dikutip Kabar Wonosobo dari channel youtube WatchMojo Indonesia ini konon akan menimbulkan rasa trauma pada pemainnya.

Baca Juga: Berikut Dampak Buruk Game Online Bagi Perkembangan Remaja

1. Alice: Madness Returns

Game bergenre thriller psikologi yang diadaptasi dari tokoh Disney Alice in Wonderland ini tidak seindah film atau animasinya.

Game yang dirilis pada tanggal 14 Juni 2011 ini akan mengajak pemainnya berperan sebagai Alice yang mengalami trauma usai kematian orang tuanya akibat peristiwa kebakaran.

Sebagai upaya terbebas dari trauma, Alice masuk ke dalam Wonderland dan mulai mengalami ilusi.

Pemain akan diberi berbagai macam senjata untuk melalui berbagai halangan di setiap levelnya.

Baca Juga: EA Sports Putuskan Stop Produksi Game Sepak Bola FIFA Untuk Selamanya

2. Outlast

Game horror Outlast pertama kali rilis pada 4 September 2013 untuk permainan PC. sedangkan untuk versi Playstation dirilis pada 4 Februari 2014.

Game ini mengisahkan tentang jurnalis yang terjebak di sebuah rumah sakit jiwa yang dipenuhi oleh orang-orang gila nan buas.

Yang membuat game ini seram adalah pemain tidak dibekali senjata apapun ketika bermain game ini.

Baca Juga: Deretan Permainan Tradisional Indonesia Ini Muncul Dalam Serial Thriller Korea Selatan Squid Game (Part 2)

Pemain hanya bisa mencoba berlari atau sembunyi ketika diserang secara tiba-tiba oleh orang-orang gila penunggu Asylum.

Game yang dipenuhi dengan adegan sadis dan penuh darah ini tidak cocok dimainkan oleh mereka yang berjantung lemah dan berhati sensitif.

3. Soma

Game bergenre fiksi ilmiah ini akan menampilkan pemain yang terjebak di sebuah fasilitas penelitian bawah air bersama makhluk yang menyeramkan.

Baca Juga: Beberapa Permainan di Squid Game Ini Mirip dengan Permainan Tradisional di Indonesia. Bisa Tebak? (Part 1)

Meski tidak mengandung banyak jumpscare, game ini akan memacu pemainnya berpikir keras menyelesaikan teka-teki melalui berbagai petunjuk berbentuk catatan maupun audio.

4. That Dragon, Cancer

Bukan karena seram, game ini akan mengakibatkan trauma dari plot ceritanya yang merobek hati.

Pemain game ini akan berperan sebagai orang tua bernama Ryan Green dan Amy Green yang memiliki anak dengan kanker otak langka.

Anaknya diprediksi tidak akan hidup dalam waktu lama.

Baca Juga: Tips Parenting: Orang Tua Wajib Tahu, 4 Cara Mengatasi Anak yang Kecanduan Game

Pemain akan dihadapkan pada sebuah perjalanan emosional sebagai orang tua yang harus menghadapi kenyataan pahit menimpa buah hatinya.

Game ini akan menampilkan kehidupan sehari-hari yang dilalui orang tua dengan anaknya sebelum akhirnya sang anak harus meninggal di usia 5 tahun. ***

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: YouTube WatchMojo Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x