Kim Soo Hyun Terima Bayaran 6 Milliar Rupiah per Episode di That Night, Lihat Daftar Kesuksesannya di sini

30 Maret 2021, 01:00 WIB
Kim Soo Hyun dalam sebuah adegan di Trailer It's Okay to Not Be Okay dari tangkapan layar kanal Youtube The Swoon. /Youtube.com/ The Swoon

 

KABAR WONOSOBO – Ternyata bukan It’s Okay to Not Be Okay yang menjadikan Kim Soo Hyun sebagai aktor dengan bayaran termahal.

Dikonfrimasi oleh agensi yang menaunginya, Gold Medalist, bayaran aktor yang telah menyelesaikan wajib militer pada Juli 2019 tersebut dibayar sejumlah Rp6 Milliar per episode di drama That Night.

That Night yang akan disiarkan melalui saluran TBA tersebut merupakan remake dari serial televisi Inggris berjudul Criminal Justice.

Baca Juga: Terdampak Joseon Exorcist, Saham SBS dan YG Entertainment Turun, Drama Sejarah Lain Terancam Batal Tayangl

Kim Soo Hyun akan memerankan tokoh bernama Kim Hyun Soo. Seorang mahasiswa biasa yang hidupnya berubah setelah terlibat dalam kasus pembunuhan.

Kim Soo Hyun akan berpasangan dengan Cha Seung Wondan memerankan tokoh Shin Joong Han, seorang pengacara tingkat tiga.

Shin Joong Han tidak pernah baik dalam melakukan segala sesuatu, tetapi ia adalah satu-satunya pengacara yang berusaha menyelamatkan Kim Hyun Soo.

Baca Juga: Karakter Oh Yoon Hee Kebalikan Kehidupan Nyata Eugene, Punya Keluarga yang Hangat dan 2 Orang Putri

Kim Soo Hyun yang kian terkenal selepas menjadi pemeran utama drama Dream High memang dikenal dapat memainkan peran apik.

Aktingnya tidak lagi diragukan, karena itu wajar saja bila 6 Milliar yang akan dikeluarkan pihak produksi untuk setiap episodenya tidak akan sia-sia.

Sebut saja drama yang masih dibicarakan hingga sekarang, It’s Okay to Not Be Okay yang memasangkannya dengan aktris Seo Yea Ji. Namanya kian bersinar dengan memerankan tokoh bernama Moon Gang Tae, seorang pekerja di rumah sakit jiwa.

Baca Juga: Cerai dengan Kim Kardashian, Kekayaan Kanye West Terungkap hingga 94 Triliun Rupiah, Intip Sumbernya!

Berikut beberapa drama lain yang turut mendulang rating tinggi berkat menggaet aktor kelahiran 1988 tersebut.

Tahun 2012, Kim Soo Hyun memerankan seorang raja bernama Lee Hwon dalam drama MBC The Moon Embracing the Sun. Drama yang menceritakan tentang kisah cinta berbalut paranormal.

Menurut AGB Nielson, rating penayangan perdana yang didapat drama tersebut adalah 18%. Mereka menutup episode dengan mendapatkan rating sebesar 42,2%.

Baca Juga: Sederet Drama Paling Ditunggu di Season Kedua, Ada Scarlet Heart: Ryeo, Sweet Home sampai Vagabond

Kemudian berlanjut di tahun 2013, Kim Soo Hyun kembali berada di posisi puncak selepas memerankan tokoh alien bernama Do Min Joon.

Di peran itu, ia beradu akting dengan aktris kenamaan, Jun Ji Hyun. Drama SBS sejumlah 21 episode tersebut dibuka dengan rating 15,6% dan ditutup dengan poin 28,1% menurut AGB Nielson Korea.

Menyusul pada tahun 2015, giliran Gong Hyo Jin dan IU yang menjadi lawan main Kim Soo Hyun. Melalui drama The Producer yang ditayangkan oleh KBS2, ia berhasil membawa piala Grand Prize dari tiga penghargaan berbeda.

Baca Juga: The Penthouse Season 2 Ep 11, Misteri Na Ae Gyo dan Shim Su Ryeon Terbongkar, hingga Kekalahan Joo Dan Ta

Dimulai dengan Korea Drama Awards yang turut memberinya Hallyu Star Award, lalu APAN Star Awards, dan KBS Drama Awards.

Sebelum membintangi It’s Okay not To Be Okay sendiri, Kim Soo Hyun sudah dua kali menjadi cameo di drama hits lainnya.

Pertama, ia menjadi CEO Hotel Blue Moon di episode terakhir Hotel Del Luna. Kedua, ia menjadi mata-mata Korea Utara melalui drama Crash Landing on You.*** 

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: Koreaboo asian wiki

Tags

Terkini

Terpopuler