Musik Dunia Pekan ini, Ariana Grande di The Voice hingga Krjasama HYBE Ent dengan Label Justin Bieber

8 April 2021, 00:10 WIB
Video Demi Lovato Dancing with the Devil, dari tangkapan layar kanal Youtube Demi Lovato. /Youtube.com/ Demi Lovato

 

 

KABAR WONOSOBO― Dunia musik menghadirkan beberapa update baru seputar para musisi muda dengan karya hingga sensasi mereka. Berikut adalah rangkuman hal-hal menarik yang terjadi di dunia musik internasional.

Ada kabar baik dari Ariana Grande sampai HYBE Labels yang menaungi BTS dan Tomorrow x Together.

Album ke delapan Justin Bieber berhasil memuncaki posisi 1

Baca Juga: Bagikan Fakta Dugaan Perlakuan Bullying dari Naeun April, Netizen Justeru Diancam

Album suami Hailey Bieber berjudul ‘Justice’ debut di posisi teratas Billboard 200 dengan pendapatan 154.000 di Amerika pada akhir Maret berdasarkan info dari MRC Data.

‘Peaches’ yang berkolaborasi dengan Daniel Caesar dan Giveon menduduki posisi puncak Hot 100 untuk pertama kalinya.

Menjadikan Justin Bieber sebagai artis solo pria pertama yang melakukan debut di urutan pertama Billboard Hot 100 dan Billboard 200.

Baca Juga: Beyonce Resmi Pecahkan Rekor Solois Terbaik di Grammy Award 2021, Lihat Daftar Pemenang Lainnya

Miranda Lambert bercerita tentang hits terbesarnya bersama Apple Music’s Essentials Radio

Solois Miranda Lambert menjalani wawancara bersama Apple Music’s Essentials Radio dan berbagi tentang cerita di balik layar penulisan lagu ‘Over You’. Lagu yang dirilis tahun 2012 lalu bersama Blake Shelton.

“Mantan suamiku, Blake, kehilangan saudaranya. Dan, saat itu aku tersadar, meskipun kau sudah menikahi seseorang, terkadang kau akan menemukan sesuatu yang baru tentang mereka,” ungkap penyanyi asal Amerika tersebut.

 Baca Juga: Pemenang Grammy Awards 2021 Didominasi Perempuan, Ada Billie Eilish dan Lady Gaga, ini Daftar Lengkapnya

Ariana Grande bergabung sebagai pelatih di The Voice

Menggantikan Nick Jonas, penyanyi yang akrab disapa Ari tersebut akan bergabung dengan The Voice. Ariana Grande dan NBC merilis pengumuman tersebut pada 30 Maret lalu.

“Kejutan! Aku sangat senang, merasa terhormat, dan bersemangat untuk bergabung dengan @kellyclarkson, @johnlegens, dan @blakeshelton di musim selanjutnya~ musim 21 untuk @nbcthevoice!” unggah penyanyi asal Florida tersebut dalam salah satu cuitannya di twitter.

Baca Juga: Beyonce Masuk 9 Nominasi Grammy Award 2021 , Simak Perjalanan Karirnya hingga Menang 24 Piala Emas

Penerima penghargaan Essence Black Woman di Hollywood Awards akhirnya terungkap

Andra Day, Zendaya, Cynthia Erivo, Whoopi Goldberg, dan Michaela Coel akan menerima penghargaan dalam acara tahunan Essence Black Woman ke 14 di Hollywood Awards pada 22 April mendatang.

Andra Day akan turut memeriahkan penghargaan tersebut, dengan Laverne Cox sebagai pembawa acara.

Baca Juga: Karya Rosé Blackpink, Solois K-POP Wanita Pertama yang Ditampilkan The Tonight Show Starring Jimmy Fallon

Nominasi BRIT Awards tahun 2021 didominasi perempuan

Paul Grein, reporter Billboard menulis bahwa untuk pertama kalinya dalam sejarah BRIT Awards, solois perempuan menempati empat dari lima album yang dinominasikan untuk album tahun ini.

Nominasi lengkapnya sudah diumumkan pada 31 Maret lalu. Nama Arlo Parks, Celeste, Dua Lipa, dan Jessie Ware disebut.

Lineup Bannaroo tahun ini terungkap

Baca Juga: Rosé Blackpink Ungkap Kesulitan Penyanyi Solo dalam Zack Sang Show, Selalu Utamakan Keluarga dan Passion

Festival Bannaroo mengungkap lineup yang hadir. Ada Foo Fighters, Megan Thee Stallion, Tame Impala, Tyler, The Creator, Lana Del Rey, dan masih banyak lagi yang akan bergabung bersama Lizzo sebagai artis utama.

Pengisi lainnya adalah Run the Jewels, Janelle Monáe, Glass Animals, Deftones, Young Thug, My Morning Jacket, G-Eazy, Jason Isbell & The 400 Unit, Phoebe Bridges, Lil Baby, Deadmaus, Leon Bridges, Young the Giant, Brittany Howards, dan Flogging Molly.

Miley Cyrus bekerjasama dengan Cash App untuk membagi 1 Juta Dollar dalam bentuk saham kepada Smilers

Baca Juga: Lama Bungkam, Demi Lovato Jelaskan Air Matanya di Grammy, Beberkan Semuanya di FIlm Dancing With the Devil

Penggemar penyanyi kontroversional Miley Cyrus, Smilers, dibuat terkejut setelah sang idola mengumumkan menjalin kerjasama dengan Cash App untuk membagi 1 Juta Dollar dalam bentuk saham.

“Tidak ada yang lebih penting daripada berinvestasi untuk dirimu sendiri. Aku akan membagi kepemilikan kepada orang-orang sepertiku, jadi aku bekerjasama dengan @CashApp untuk membagi 1 Juta Dollar saham,” tulis pelantun Wrecking Ball tersebut pada 31 Maret.

Tak lupa turut menyematkan tagar #INVESTINYOU #partner dan #15YearsofMiley

Baca Juga: BTS Beberkan Soal Nominasi Grammy dan Arti Sebenarnya ARMY dalam Let's BTS

HYBE Labels mengumumkan membeli Ithaca Holdings milik Scooter Braun

Pertama dikenal dengan nama Big Hit Entertainment, HYBE Labels kian melebarkan sayap ke kancah internasional.

Pada Jumat, 2 April mereka mengumumkan secara resmi pembelian atas perusahaan milik Scooter Braun, Ithaca Holdings.

“Transaksi tersebut akan menyatukan layanan dari kedua perusahaan, termasuk manajemen, layanan label dan penerbitan, untuk para artis global. Seperti super grup K-Pop BTS, TXT, dan Seventeen. Juga untuk bintang pop Amerika Justin Bieber, Ariana Grande, dan Demi Lovato,” tulis Patrick Brzeski dari The Hollywood Reporter’s.

Baca Juga: Belum Rilis Album, Rose Blackpink Sudah Didapuk Jadi Solois Pertama yang Meraih Rekor Ini

Demi Lovato merilis album ke tujuh

Pada 2 April lalu, bintang pop asal Amerika, Demi Lovata merilis album ke tujuhnya yang bertajuk ‘Dancing with the Devil… the Art of Starting Over’.

Ia turut menggandeng Ariana Grange, Saweetie, Noah Cyrus, dan Sam Fischer dalam album pertamanya setelah hiatus pasca overdosis.

Baca Juga: Rosé Beberkan Pengaruh Ayahnya di Awal Karier hingga Kesan Jujur Pertama Bertemu Member BLACKPINK

“Butuh bertahun-tahun untuk membuatnya, aku tidak percaya akhirnya rilis. Tolong dengarkan semua lagunya, untukku. Aku mencintai kalian,” tulis Demi dalam salah satu unggahannya.***

 

 

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: Billboard

Tags

Terkini

Terpopuler