Ernest Prakasa Hanya Sindir, Ridwan Kamil Surati Langsung Baim Wong Terkait Citayam Fashion Week

- 25 Juli 2022, 15:55 WIB
Ridwan Kamil ikut tanggapi pendaftaran Citayam Fashion Week menjadi HAKI yang dilakukan Baim Wong dan Paula Verhoeven.
Ridwan Kamil ikut tanggapi pendaftaran Citayam Fashion Week menjadi HAKI yang dilakukan Baim Wong dan Paula Verhoeven. /kolase ig @ridwankamil @baimwong

Tak hanya itu, sebuah fenomena pagelaran fesyen khas anak muda 'Dukuh Atas' tersebut akan kehilangan tujuan dan maksud jika tetap keukeuh didaftarkan sebagai HAKI. 

Baim Wong dan Paula Verhoeven sendiri merupakan dua orang di balik Tiger Wong Entertainment yang mendaftarkan Citayam Fashion Week sebagai HAKI ke PDKI. 

Baca Juga: VIRAL! Braga Fashion Week Muncul di Bandung, Ikut-Ikutan Citayam Fashion Week?

Citayam Fashion Week sendiri didaftarkan oleh duo suami-istri tersebut sebagai hak barang atau jasa hiburan dalam sifat peragaan busana, menyediakan podcast di bidang mode, dan hak lainnya untuk tujuan hiburan. 

Kontra dengan pihak seperti Baim Wong dan sang istri, Paula Verhoeven, Ridwan Kamil menyebut bahwa fashion jalanan, harusnya tetap ada di jalanan. 

"Bukan di sarinah, bukan di podcast, bukan pula harus menginternasional," tulis Ridwan Kamil. 

Baca Juga: VIRAL! Citayam Fashion Week Terancam Dibubarkan Pemprov DKI Jakarta, Ini Alasannya

"Biarkan tetap Slebew bukan Haute Couture," sambung Gubernur Jawa Barat tersebut. 

Tak terlalu jauh dari pendapat Ernest Prakasa yang menyebut bahwa HAKI bertujuan untuk melindungi pencipta asli sebuah karya, Ridwan Kamil menyebut bahwa pemuda-pemudi di Citayam Fashion Week hanya membutuhkan ruang untuk berekspresi. 

Selain menyindir pula 'negara' yang tak perlu turut campur tangan terlalu jauh, Ridwan Kamil juga menyebut individu di luar komunitas Citayam Fashion Week. 

Halaman:

Editor: Khaerul Amanah

Sumber: Instagram @ridwankamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah