4 Fakta Menarik Gordon Cormier, Pemeran Aang di Live Action Avatar: The Last Airbender

26 Februari 2024, 06:10 WIB
Gordon Cormier, pemeran Aang pada Avatar The Last Airbender 2024.* /Instagram.com/@gordoncormier_official

 

KABAR WONOSOBO - Gordon Cormier mendapat perhatian besar usai sukses memerankan bocah pengendali udara bernama Aang di serial Netflix, Avatar: The Last Airbender. Memiliki wajah imut, Gordon Cormier yang memerankan Aang dalam live action Avatar: The Last Airbender memiliki darah campuran Asia dan Kaukasia.

Tidak hanya aktif sebagai aktor, pemeran utama live action Avatar: The Last Airbender tersebut ternyata juga aktif sebagai model, pengisi suara, dan pemain skateboard. Berikut beberapa fakta menarik dari Gordon Cormier.

Baca Juga: CANTIK! Inilah 5 Fakta Menarik Maria Zhang, Pemeran Suki di Live Action Avatar: The Last Airbender

Profil Gordon Cormier

Gordon lahir pada 9 Oktober 2009 dari seorang ayah berkewarganegaraan Kanada dan ibu yang berasal dari Filipina. Gordon tumbuh di Vancouver, British Columbia, Kanada, bersama kakak laki-lakinya, Kyle Cormier. Kedua orang tua Gordon mendukung karir Gordon sebagai seorang aktor. Kehangatan keluarga multikultural tersebut seringkali dibagikan melalui media sosial pribadi Gordon. 

Perjalanan Karir

Gordon telah memulai karir di dunia akting sejak belia. Gordon debut pada 2017 silam, ketika masih berusia 8 tahun dengan serial Get Shorty sebagai Urchin Guatemalan. Remaja berusia 14 tahun tersebut juga pernah berperan dalam serial Lost in Space di tahun 2018. 

Perannya mulai mendapat sorotan setelah didapuk memerankan tokoh bernama Joe dalam serial The Stand pada 2020 lalu. Namanya kemudian meroket setelah mendapat peran besar paa Agustus 2021 sebagai Aang dalam Avatar: The Last Airbender. 

Baca Juga: 5 Perbedaan Avatar: The Last Airbender Versi Live Action dengan Kartun

Proses Audisi yang Panjang

Proses yang dilalui oleh Gordon untuk dapat memerankan Aang tidaklah mudah. Ia harus mengambil video dirinya sendiri, mendapat dua panggilan, kemudian tiga kali pembacaan naskah untuk membangun kemistri dengan lawan mainnya.

Memerankan tokoh yang digemari oleh banyak orang, membuat Gordon dan pemeran lainnya merasa cemas. Meski demikian, ia bersemangat memerankan tokoh biksu cilik pengendali udara tersebut dan berharap penggemar dapat menggemari perannya. 

“Saya tahu kami memberikan tekanan pada diri kami sendiri karena kami adalah penggemar beratnya. Kami merasakan apa yang dirasakan para penggemar. Dan ya, itu cukup keren,” ujar Gordon.

Baca Juga: 6 Film Terlaris Sepanjang Masa, Posisi 6 'Avatar The Way of Water'

Belum Pernah Menonton Versi Animasi Avatar: The Last Airbender

Meski dapat memerankan tokoh Aang dengan baik, namun ternyata Gordon belum pernah menonton animasi Avatar: The Last Airbender. Barulah setelah resmi ditunjuk memerankan Aang, Gordon mulai menonton seluruh episode kartun Nickelodeon yang tayang sejak 2005 tersebut. 

"Tidak, saya benar-benar tidak pernah menontonnya sebelum mendapatkan peran ini," kata Gordon dalam konferensi pers Avatar: The Last Airbender.***

 

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Pinkvilla

Tags

Terkini

Terpopuler