Peringatan Hari Guru SDN 2 Jangkrikan Kepil Diwarnai Kejutan dari Mahasiswa Kampus Mengajar

- 14 Desember 2021, 10:41 WIB
Peringatan hari guru bersama para mahasiswa program Kampus Mengajar yang di tugaskan oleh Kementrian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi di SDN 2 Jangkrikan Kepil Wonosobo
Peringatan hari guru bersama para mahasiswa program Kampus Mengajar yang di tugaskan oleh Kementrian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi di SDN 2 Jangkrikan Kepil Wonosobo /Kabar Wonosobo

KABAR WONOSOBO – Hari guru yang jatuh tiap 25 November dan diperingati pada 2021 oleh seluruh tenaga pendidik nasional juga bertepatan dengan Hut PGRI (Persatuan Guru Republik Indonesia) ke 76.

Salah satu peringatan yang berkesan dan istimewa dilaksanakan di SD Negeri 2 Jangkrikan terletak di jalan Kepil-bruno kilometer 14 dusun Simarong kelurahan Jangkrikan kecamatan Kepil, Wonosobo.

Hal itu mengingat dalam waktu 17 tahun terakhir, agenda baru dilaksanakan di SD tersebut, sekaligus dua prestasi membanggakan diraih para siswanya.

Baca Juga: Kampus Mengajar di SD N Pakuncen Selomerto inisiasi SABIT untuk Pembelajaran Teknologi Informasi

Meskipun digelar cukup sederhana, Peringatan hari guru juga didampingi para mahasiswa program Kampus Mengajar yang di tugaskan oleh Kementrian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi di SDN 2 Jangkrikan.

Mereka bertugas membantu para guru selama 5 bulan terhitung dari bulan Agustus sampai Desember 2021.

Salah satu peserta Kampus mengajar yaitu Rizki Zulfaningrum, seorang Mahasiswi prodi Pendidikan Biologi Universitas Ahmad Dahlan menyebut agenda itu dihelat sebagai momentum menghormati perjuangan dan pengabdian guru.

Para Guru lah yang telah mencerdaskan siswa siswi untuk menjadi generasi bangsa yang berahlak dan ber ilmu.

Baca Juga: Kampus Mengajar SD N Selomanik Kaliwiro Wonosobo Latih Guru Membuat Media Pembelajaran Interaktif 

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x