Peringati Hari Juang TNI AD, Dandim 0707/Wonosobo Jadi Pemimpin Upacara

- 16 Desember 2022, 11:31 WIB
Dandim Wonosobo, Letkol Inf Rahmat pimpin upacara peringatan Hari Juang TNI AD
Dandim Wonosobo, Letkol Inf Rahmat pimpin upacara peringatan Hari Juang TNI AD /Pendim 0707/Wonosobo

KABAR WONOSOBO - Kodim 0707/Wonosobo melaksanakan upacara hari juang TNI AD tahun 2022 pada Kamis, 15 Desember 2022.

Dandim Letkol Inf Rahmat bertindak sebagai Inspektur upacara yang diikuti anggota Makodim dan Minvetcad Dam IV bertempat di halaman Makodim.

Letkol Inf Rahmat dalam upacara membacakan amanat Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman menyampaikan bahwa tema Hari Juang TNI Angkatan Darat Tahun 2022 ini adalah "TNI Angkatan Darat di Hati Rakyat".

Baca Juga: Kodim Wonosobo Peringati Hari Juang TNI AD dengan Gelar Bakti Sosial Donor Darah

Tema itu merepresentasikan visi dan komitmen TNI AD untuk senantiasa manunggal dengan rakyat serta menempatkan kepentingan rakyat dan Negara Kesatuan Republik Indonesia sebagai prioritas tertinggi dalam setiap pelaksanaan tugas dan pengabdian.

Tema itu juga menjadi pengingat bahwa ibu kandung prajurit TNI AD adalah rakyat, sedangkan nafas dan ruh nya adalah pengabdian kepada rakyat, bangsa dan negara.

Oleh karenanya, Dandim mengimbau agar TNI AD tidak boleh melupakan rakyat, dan sebaliknya TNI AD harus selalu di hati rakyat.

Baca Juga: Sejarah Peringatan Hari Juang TNI AD, Cerita Perjuangan Pahlawan di Bawah Komando Jenderal Sudirman

Dandim berpesan, TNI AD tidak boleh berjarak dengan rakyat serta harus selalu bersama-sama rakyat, karena hanya dengan bersama-sama rakyat, TNI AD akan kuat dalam menjalankan tugas pengabdian pada bangsa dan negara.

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Pendim 0707/Wonosobo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x