Acara Festival Mudik 2023 Diadakan di 8 Lokasi, Dinas Pariwisata: Sebagai Upaya Memecah Kerumunan

- 14 April 2023, 23:47 WIB
Agus Wibowo selaku Kepala Dinas Pariwisata Wonosobo menandatangani kesepakatan bersama dalam acara  Festival Mudik.
Agus Wibowo selaku Kepala Dinas Pariwisata Wonosobo menandatangani kesepakatan bersama dalam acara  Festival Mudik. /Aritsa Arifan Fauzi/Kabar Wonosobo

KABAR WONOSOBO - Jelang musim mudik lebaran 2023, Wonosobo mengadakan acara Festival Mudik 2023 yang akan segera terselenggara mulai tanggal 23 April 2023 hingga 30 April 2023 dan tersebar di delapan titik lokasi.

Festival Mudik merupakan agenda tahunan yang merupakan bagian dari koordinasi beberapa pemangku acara terkait, mulai dari Dinas Pariwisata, PLN, Dinas Perhubungan, Pemerintah Daerah (Pemda) Wonosobo, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), hingga para pengrajin balon di setiap wilayah yang ada di Wonosobo.

Festival Mudik 2023 akan dibuka secara resmi pada 23 April 2023, diawali dengan Kembaran Balon Festival hingga puncak acara pada 30 April 2023 yang akan digelar di Alun-Alun Wonosobo.

Baca Juga: Resep Nastar Lumer, Sajian Hari Raya Lebaran 2023 Dijamin Berbeda dari Nastar Kebanyakan

Pihak PT. PLN (Persero) ULTG Wonosobo mengundang para stakeholder untuk membahas keamanan bagi kelistrikan pada acara Festival Mudik.

Undangan yang yang diberikan pihak PLN dilaksanakan pada Rabu, 12 April 2023 tersebut tidak hanya dari pihak PLN yang memberikan arahan namun semua elemen terkait ikut aktif dalam acara tersebut agar acara Festival Mudik 2023 dapat berjalan dengan lancar dan aman.

Manager PLN ULTG Wonosobo, Suswoyo mengatakan terkait bagaimana langkah antisipasi dalam menerbangkan balon agar aman untuk kelistrikan, mengingat penerbangan balon udara merupakan tradisi pada setiap tahun selepas perayaan Hari Raya Idul Fitri di berbagai wilayah Wonosobo.

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Kabar Wonosobo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x