Musyda Muhammadiyah Ke-15 Angkat Tema Merajut Ukhuwah Memakmurkan Wonosobo, Dihadiri 3000 Peserta

- 27 Mei 2023, 22:37 WIB
Musyda Muhammadiyah Ke-15 dihadiri 3000 peserta, Sabtu 27 Mei 2023 di Agrowisata Tambi Wonosobo.
Musyda Muhammadiyah Ke-15 dihadiri 3000 peserta, Sabtu 27 Mei 2023 di Agrowisata Tambi Wonosobo. /Dinas Kominfo Wonosobo

KABAR WONOSOBO - Ketua Panitia Penyelenggara Musyda Muhammadiyah Ke- 15 Kabupaten Wonosobo Eko Supranoto, ketika membuka Musyda menyebut dengan merajut ukhuwah diyakini menjadi salah satu jalan yang strategis untuk mewujudkan kemakmuran di Kabupaten Wonosobo.

"Pasalnya seluruh unsur yang ada di Wonosobo baik pemerintah maupun ormas yang ada walaupun visinya sama, yaitu untuk memakmurkan Wonosobo tapi hal tersebut sulit terwujud jika berjalan sendiri-sendiri, maka harus saling berkolaborasi dan bekerjasama untuk mewujudkannya," tuturnya pada Sabtu 27 Mei 2023 di Agrowisata Tambi Wonosobo.

Menurutnya, Musyda yang diselenggarakan selama dua hari ini diikuti sekitar 400 peserta dari unsur Pimpinan Daerah, 17 utusan Pimpinan Cabang, 130 utusan Pimpinan Ranting dan Ortom Daerah.  Dengan agenda utama pemilihan Pimpinan Daerah Muhammadiyah dan Aisyiah kabupaten Wonosobo periode 2023- 2028 dengan metode e-voting.

Baca Juga: Penembakan Terjadi di Kantor Pusat MUI, Muhammadiyah Kejam Insiden Tersebut

“Alhamdulillah, acara pembukaan ini dihadiri sekitar 3000 warga Muhammadiyah Wonosobo sebagai penggembira Musyda ke-15. Perlehatan ini Insya Allah akan membawa banyak manfaat, baik ekonomi, sosial dan kemaslahatan umat.  Sejalan dengan komitmen penyelenggraan yaitu penyelenggaraan yang berkualitas, “ ujarnya.

Dalam arahannya, Bupati Wonosobo Afif Nurhidayat menyampaikan apresiasi dan penghargaannya kepada persyarikatan Muhammadiyah yang telah memberikan kontribusinya terhadap pembangunan di Wonosobo, baik dalam bidang keagamaan, pendidikan, kesehatan, dan perekonomian.

“Saya merasa Muhammadiyah telah bersama-sama melihat kemajuan Wonosobo dengan rasa optimisme sehingga mengambil peran strategis untuk memakmurkan Wonosobo. Ini menjadi cerminan bersama bahwa untuk mewujudkan tujuan nasional yaitu Indonesia yang merdeka dan makmur butuh kebersamaan semua pihak,” ungkapnya.

Baca Juga: Kapan 1 Syawal 1444 H atau Lebaran 2023: Beda NU, Muhammadiyah, dan Jadwal Isbat Resmi Pemerintah Indonesia

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: Dinas Kominfo Wonosobo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x