SIAP-SIAP! Polres Wonosobo Gelar Operasi Patuh Candi 2 Minggu Ke Depan

- 11 Juli 2023, 14:48 WIB
Operasi Patuh Candi
Operasi Patuh Candi /ANTARA/

KABAR WONOSOBO - Masyarakat Wonosobo dan pengguna jalan harus bersiap karena Polres Wonosobo dan jajarannya akan menggelar operasi patuh candi selama kurang lebih dua minggu.

Polres Wonosobo mengimbau kepada masyarakat dan pengguna jalan untuk selalu menyiapkan kelengkapan berkendara termasuk surat-suratnya seperti SIM dan STNK serta selalu mematuhi rambu-rambu yang berlaku.

Dikutip Kabar Wonosobo dari laman Polres Wonosobo Senin, 10 Juli 2023 operasi Patuh Candi 2023 ini direncanakan berlangsung mulai tanggal 10 Juli 2023 hingga 23 Juli 2023.

Baca Juga: Polres Wonosobo Ajak 16 Parpol Deklarasi dan Ikrarkan Pemilu 2024 Damai, Aman dan Sejuk

"Dalam Operasi Patuh Candi 2023 ini, kita berharap dapat menciptakan kesadaran dan kepatuhan masyarakat terhadap peraturan lalu lintas. Kami mengimbau agar seluruh pengguna jalan mengutamakan keselamatan dan mematuhi rambu-rambu serta aturan yang berlaku,” ujar Wakapolres Wonosobo, Kompol Andi Setiyo Wibowo dalam Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Candi 2023 di halaman Mapolres Wonosobo Senin, 10 Juli 2023.

Operasi Patuh Candi 2023 merupakan upaya dari Polres Wonosobo untuk meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas serta menjaga ketertiban dan keselamatan selama masa libur panjang Candi 2023.

Dalam operasi patuh candi ini, para anggota polisi akan melakukan peningkatan patroli, pengawasan ketat terhadap kelengkapan surat-surat kendaraan, serta penindakan terhadap pelanggaran lalu lintas.

Baca Juga: Polres Wonosobo Gelar Festival Kearifan Lokal dan Bazar UMKM, Ajak Keluarga Personel

Kompol Andi dalam sambutannya, menyampaikan pentingnya kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas demi terciptanya keamanan dan kelancaran arus lalu lintas.

Dalam apel tersebut, selain Polres Wonosobo hadir pula pasukan dari beberapa instansi terkait, termasuk Kodim 0707 Wonosobo, Dinas Perhubungan Wonosobo, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Wonosobo, dan anggota Polres Wonosobo sendiri.

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Polres Wonosobo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x