Paskibra Wonosobo Dilantik, Diharapkan Jadi Pelopor dan Tauladan Berjiwa Nasionalisme Generasi Muda

- 16 Agustus 2023, 20:00 WIB
Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) dikukuhkan oleh Bupati Wonosobo Afif Nurhidayat, Rabu, 16 Agustus 2023, di Pendopo kabupaten.
Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) dikukuhkan oleh Bupati Wonosobo Afif Nurhidayat, Rabu, 16 Agustus 2023, di Pendopo kabupaten. /Dinas Kominfo Wonosobo

KABAR WONOSOBO - Jelang Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun ke-78 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2023 di Wonosobo, Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) dikukuhkan oleh Bupati Wonosobo Afif Nurhidayat, Rabu, 16 Agustus 2023, di Pendopo kabupaten.

Dalam arahannya bupati berpesan, sebagai anggota Paskibra hendaknya dapat menjadi pelopor dan teladan bagi generasi muda lainnya, utamanya dalam penerapan nilai-nilai Pancasila, gotong royong, dan spirit perjuangan pahlawan bangsa, dalam kehidupan sehari-hari.

“Pengukuhan ini dapat menambah rasa cinta tanah air dan semangat bela negara, diiringi menguatnya jiwa nasionalisme dan patriotisme, yang selanjutnya diterapkan pada kehidupan sehari-hari. Berikan energi positif bagi generasi muda lainnya, serta tumbuh kembangkanlah semangat membangun bangsa, memajukan negeri, melalui kontribusi-kontribusi positif yang tidak boleh berakhir seiring berKhirnya tugas sebagai Paskibra esok hari,” pintanya.

Baca Juga: Pantau Ketersediaan dan Harga Bahan Pokok, Tim Pengendali Inflasi Daerah Wonosobo Monitoring ke 4 Pasar

Lanjut Afif, Kumpulkanlah pengalaman positif yang akan menjadi jembatan menuju masa depan cerah melalui prestasi-prestasi yang membanggakan.

Dengan demikian, insyaallah pemuda Wonosobo akan menjadi salah satu wujud riil Generasi Emas sebagai profil Pelajar Pancasila, yang mampu membawa negara menuju kemajuan yang komperehensif.

“Hal itu selaras dengan Tema Hari Ulang Tahun Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78, yakni Terus Melaju untuk Indonesia Maju, hal ini, selaras dengan peran pemuda yang ditempatkan sebagai agent of change dan sebagai generasi yang menentukan kemajuan bangsa,” imbuh Afif.

Baca Juga: Wonosobo Berupaya Wujudkan Infrastruktur yang Ramah dan Inklusif Lewat Perbup No 17 tahun 2023

Anggota Paskibraka Kabupaten Wonosobo tahun 2023, berjumlah 38 orang, terdiri dari 19 orang putra dan 19 orang putri, hasil dari seleksi materi kebangsaan, fisik dan mental.

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: Dinas Kominfo Wonosobo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah