Polusi Udara Meningkat, Berikut Minuman Pembersih Paru-paru

15 September 2023, 08:29 WIB
Polusi Udara Meningkat, Berikut Minuman Pembersih Paru-paru. /Pixabay

KABAR WONOSOBO – Paru-paru merupakan salah satu organ penting dalam tubuh manusia yang memiliki fungsi menukar oksigen dari udara dengan karbondioksida dari darah.

Adanya polusi, radikal bebas hingga rokok menjadi salah satu penyebab paru-paru menjadi kotor.

Jika organ paru-paru terkontaminasi racun atau partikel tidak sehat, bisa terinfeksi sehingga akan mengganggu pernapasan serta munculnya beberapa penyakit pernapasan lainnya.

Baca Juga: Lirik Makna Arti Lagu 'Halo-Halo Bandung' Karya Ismail Marzuki

Berikut minuman pembersih paru-paru

1. Jahe

Jahe merupakan rempah tradisional yang seringkali dipercaya mengobati banyak penyakit, salah satunya dapat membersih paru-paru.

Rempah-rempah yang satu ini diklaim bisa menghilangkan racun dari saluran pernapasan.

2. Teh hijau

Teh hijau sangatlah menyehatkan karena mengandung banyak antioksidan yang berpotensi membersihkan segala peradangan dalam paru-paru.

Bahkan, teh hijau dianggap mampu menjaga jaringan paru-paru dari efek berbahaya asap polusi.

Teh hijau juga kaya akan antioksidan yang bisa membantu mengurangi peradangan paru-paru.

Senyawa antioksidan juga mampu melindungi jaringan paru dari efek bahaya paparan asap rokok.

Baca Juga: Kekurangan Vitamin D Bisa Sebabkan Rambut Rontok

3. Air putih

Air putih dapat menjadi minuman pembersih paru-paru karena dapat mengaurangi penyebab peradangan dan iritasi.

Maka dari itu, minumlah air putih minimal 8 gelas per hari.

4. Kunyit

Senyawa kurkumin yang dikandung kunyit, menjadikan rempah-rempah ini memiliki sifat anti-inflamasi.

Senyawa inilah yang membantu meredakan peradangan dalam saluran napas dan sesaknya dada akibat asma.

5. Cokelat Hangat

Minuman cokelat hangat terutama dark chocolate kaya akan antioksidan dan anti inflamasi.

Polusi udara dapat memicu inflamasi saluran napas, sehingga konsumsi minuman yang memiliki sifat anti inflamasi akan melindungi sekaligus membersihkan paru.

Baca Juga: Merasa Sakit Kepala Saat Menstruasi? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

6. Rebusan cinnamon (kayu manis)

Kayu manis kaya antioksidan dan anti inflamasi yang dapat membantu mengurangi peradangan paru-paru.

Penelitian telah menunjukkan bahwa anti inflamasi dan antioksidan sangat bermanfaat bagi penderita kanker paru-paru sebelum dan sesudah perawatan.***

Editor: Arum Novitasari

Tags

Terkini

Terpopuler