Medusa, Athena, dan Poseidon dalam Lingkar Pelecehan Seksual yang Diangkat Penyalin Cahaya

- 22 Januari 2022, 09:30 WIB
Penyalin Cahaya angkat mitologi tentang Medusa yang jadi korban pelecehan seksual Poseidon
Penyalin Cahaya angkat mitologi tentang Medusa yang jadi korban pelecehan seksual Poseidon /Instagram/ @penyalincahaya

Posisi Athena dalam kasus pelecehan seksual disebut sebagai Bystander Effect, sebuah fenomena psikologis ketika seseorang ‘enggan’ untuk membantu orang lain yang sedang membutuhkan.

Selain Athena, orang-orang di sekitar mereka pun menjadi bagian dari Bystander Effect tersebut.

Medusa sebagai korban juga tidak mampu berbuat banyak, karena ia telah terlebih dahulu ‘dicap’ negatif.

Pihak lain dengan pengaruh terbesar atas Medusa yaitu Poseidon, Dewa Laut dalam Mitologi Yunani yang memerkosa Medusa di kuil Athena.

Poseidon menjadi contoh untuk menggambarkan adanya relasi kuasa yang berpengaruh pada kasus pelecehan seksual.

Baca Juga: Miris! Korban Kekerasan Seksual di Indonesia Sering Berubah Jadi Pelaku karena Relasi Kuasa. Apa Itu?

Sama halnya dengan yang dialami oleh Sur dalam film Penyalin Cahaya.

Shenina Cinnamon memerankan sosok gadis yang sama sekali tidak memiliki kuasa apapun.

Shenina Cinnamon menjadi Sur di film Penyalin Cahaya yang langsung dilabeli ‘nakal’ oleh kedua orangtuanya.

Pihak kampus juga langsung mencabut beasiswa Sur tanpa mau melakukan penyelidikan lebih lanjut.

Halaman:

Editor: Khaerul Amanah

Sumber: Netflix psychologytoday.com wbur.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah